Cibinong jual daging murah buat lebaran, harga Rp 75 ribu per Kg
Pasar murah daging impor itu untuk menekan harga daging sapi yang saat ini masih menembus Rp 120 ribu per Kg.
Bupati Kabupaten Bogor Nurhayanti berjanji menyediakan daging murah seharga Rp 75 ribu per kilogram (Kg) jelang lebaran. Harga daging murah itu ribuan warga tujuh kecamatan di Cibinong raya.
Hal itu diungkapkan Nurhayanti di sela-sela inspeksi mendadak (sidak) di Pasar Cibinong, Kamis (16/6). Sidak ini guna mengetahui harga bahan pokok yang menjadi kebutuhan masyarakat seperti daging, beras, cabai, bawang dan kebutuhan lainnya.
"Di Cibinong akan dilakukan penjualan daging import dan sembako murah di sekitaran Stadion Pakansari mulai tanggal 27 juni sampai dengan 30 juni," tambahnya
Nurhayanti mengatakan, pasar murah daging impor itu untuk menekan harga daging sapi yang saat ini masih menembus Rp 120 ribu per Kg. "Jadi pasar murah ini agar dapat meringankan masyarakat Kabupaten Bogor dari kenaikan harga-harga di pasaran khususnya harga daging," ujarnya.
Pihaknya bakal menyediakan 14 ton daging sapi ditargetkan buat 2.000 warga per kecamatan. Masing-masing masyarakat berhak untuk mendapatkan daging murah sebanyak 1 kilogram. "Kegiatan pasar murah ini sesuai dengan program Pemerintah Pusat dengan melakukan penjualan daging impor murah seharga Rp75 ribu per kilogram dan juga melakukan bazaar sembako murah di wilayah Kabupaten Bogor," tandasnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan dan Koperasi (Disperindagkop) Dace Supriyadi berdasarkan pantauan harga-harga sembako di pasaran selama bulan ramadan ini relatif stabil dan terkendali. "Tidak ada harga yang melonjak terlalu tinggi. Itu dikarenakan stok, seperti komoditas telur dan cabai mencukupi, bahkan melebihi target 20 persen. Sedangkan untuk cabai pun ketersediaan mencapai 472 ton sampai bulan Juni ini. Jadi masih dalam keadaan terkontrol dan semuanya masih dalam batas toleransi," ungkap Dace.
Pihaknya juga menjamin stok sembako selama puasa dan lebaran nanti tidak akan mengalami kekurangan atau kelangkaan. "Saya pastikan ketersediaan sembako dan harga untuk sembako aman dan untuk harga daging lokal masih bisa di tekan," ujarnya.