Daftar Pilkada 2024, Pasangan De Gadjah - Putu Agus Ingin Bali Maju, Cerdas & Berbudaya
Jika nantinya terpilih menjadi gubernur Bali, dia berjanji mewujudkan Bali yang maju, cerdas, berbudaya dan berkelanjutan.
Pasangan Calon Gubernur (Cagub) dan Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Bali, Made Muliawan Arya alias De Gadjah dan Putu Agus Suradnyana (Mulia-PAS) mendatangi Kantor KPU Bali untuk mendaftar sebagai peserta Pilkada 2024, Kamis (29/8).
Kedatangan De Gadjah dan Putu Agus Suradnyana berangkat dari Kantor DPD Gerindra Bali dengan berjalan kaki ke Kantor KPU Bali yang jaraknya sekitar satu kilometer dan diiringi oleh ratusan pendukung baik kader, simpatisan serta dari partai koalisi. Selain itu, ada iring-iringan parade budaya.
- 2 PR Penting untuk Gubernur-Wakil Gubernur Bali Terpilih 2024
- Maju Pilgub Jabar, lham Habibie Yakin Tak akan Bernasib seperti Anies yang Ditinggal NasDem
- Beri Dukungan ke Calon Kepala Daerah yang Beda dari Partai, 3 Ketua Gerindra di Bali Dipecat
- MA Ubah Syarat Batas Usia Calon Kepala Daerah, Kaesang Bisa Maju Pilgub Jakarta 2024
De Gadjah dan Suradnyana kompak memakai pakaian adat Bali. dengan kemeja atasan warna biru langit dan udeng atau penutup kepala. De Gadjah mengatakan, hari ini sangat bersejarah baginya ikut meramaikan pilkada Bali.
"Yang mana pada hari ini adalah hari baik untuk kami dan menurut semua orang yang ada di sini. Dan di mana, kami menyerahkan jiwa raga kami kepada masyarakat Bali dan kepada Bali tentunya, agar Bali ini ke depannya maju dan menuju Indonesia emas pada tahun 2045," katanya.
Jika nantinya terpilih menjadi gubernur Bali, dia berjanji mewujudkan Bali yang maju, cerdas, berbudaya dan berkelanjutan.
"Dan kami ingin mewujudkan Provinsi Bali yang maju, yang cerdas, berbudaya, dan berkelanjutan. Dan saya dan satu kesatuan dengan tagline 'Bekerja, Berjuang Bersama Saling Melengkapi'. Dan slogan kami adalah "No Drama, Keep Smile," ujarnya.
Dukung Kampanye Tanpa Baliho di Pilkada Bali 2024
De Gadjah dan Putu Agus Suradnyana sepakat di masa kampanye nanti, Bali harus bersih dari baliho sesuai imbauan KPU. Dia menilai aturan baik untuk menjaga kebersihan dan lebih enak dipandang.
"Kami berdua dengan kakak kami (Putu Agus Suradnyana) tentunya akan ikuti dan akan lakukan. Karena bagaimanapun menjaga kebersihan atau menjaga lingkungan itu adalah bagian dari salah satu visi dan misi kami," ujarnya.