Detik-Detik Menegangkan Make Up Artis Bantu Persalinan di Pesawat Jakarta-Surabaya
Posisi perempuan yang akan persalinan tersebut berada di deretan kursi paling belakang. Kondisinya telah pecah ketuban sehingga harus segera ditolong. Kondisi penumpang di dalam pesawat juga sangat penuh, sehingga sebagian penumpang rela berdiri.
Perempuan asal Kota Malang secara spontan membantu persalinan dalam Penerbangan Pesawat Jakarta - Surabaya. Julia Maria (40) membantu persalinan seorang perempuan yang mendadak melahirkan dalam penerbangan Pelita Air, Selasa (27/6).
Julia awalnya mengaku mendengar pengumuman dari pramugari yang membutuhkan paramedis untuk membantu persalinan. Ia menumpang pesawat dari Jakarta pada Selasa (28/6) pukul 13.50 WIB.
-
Mengapa kejadian ini viral? Tak lama, unggahan tersebut seketika mencuri perhatian hingga viral di sosial media.
-
Apa yang dimaksud dengan kata-kata motivasi yang viral dan trending? Kata-kata motivasi singkat terkadang memang sangat dibutuhkan. Baik itu bagi para pekerja, pelajar maupun masyarakat pada umumnya. Kata-kata ini akan sangat membantu terlebih saat seseorang mulai merasa lelah dengan kehidupan ataupun kesulitan dalam mengejar cita-cita.
-
Apa yang viral di Bangkalan Madura? Viral video memperlihatkan seekor anjing laut yang tidak sewajarnya dikarenakan berkepala sapi yang berada di Kabupaten Bangkalan, Provinsi Jawa Timur.
-
Apa saja cerita lucu bahasa Jawa yang lagi trending? Bagi Anda yang ingin membaca salah satunya, ulasan berikut ini bisa menjadi referensi yang tepat. Melansir dari berbagai sumber, Kamis (2/5), berikut merdeka.com ulas mengenai kumpulan contoh cerita lucu bahasa Jawa yang ampuh mengusir rasa suntuk dan bosan untuk Anda.
-
Kolak apa yang viral di Mangga Besar? Baru-baru ini ramai di media sosial war kolak di kawasan Mangga Besar, Jakarta Barat. Sebagaimana terlihat dalam video yang tayang di akun Instagram @noonarosa, warga sudah antre sejak pukul 14:00 WIB sebelum kedainya buka.
-
Apa yang sedang viral di Makassar? Viral Masjid Dijual di Makassar, Ini Penjelasan Camat dan Imam Masjid Fatimah Umar di Kelurahan Bangkala, Kecamatan Manggala, Kota Makassar viral karena hendak dijual.
Posisi perempuan yang akan persalinan tersebut berada di deretan kursi paling belakang. Kondisinya telah pecah ketuban sehingga harus segera ditolong. Kondisi penumpang di dalam pesawat juga sangat penuh, sehingga sebagian penumpang rela berdiri.
"Saat pramugari memberi pengumuman tidak ada respons dari penumpang lain. Sehingga saya mendekat di bangku tempat duduk perempuan," kata Julia Maria di Kota Malang, Rabu (28/6).
Julia keseharian seorang make up artis, namun kerap melihat saudaranya seorang bidan yang kerap memberi pertolongan persalinan. Atas modal tersebut kemudian berinisiatif memberi pertolongan.
"Saya minta kaos tangan, dan saat itu memang tersedia semuanya, termasuk gunting untuk memotong tali pusar," tegasnya.
Julia menggambarkan, situasi penumpang dalam pesawat sangat panik. Saat itu, tiga kursi baris belakang dikosongkan untuk membuat suasana lega. Para pramugari juga segera memasang tirai untuk sekadar menutup ruangan.
"Karena sudah ketuban pecah, langsung ditidurin di bangku yang deret tiga itu," tegasnya.
Julia mengaku sempat meminta air hangat kepada pramugari. Ia juga minta agar pramugari menaikkan suhu AC yang saat itu terasa sangat dingin.
"Karena saat itu yang saya rasakan memang agak dingin bagi bayi," tegasnya.
Perempuan tersebut oleh Julia diminta memejan dan persalinan pun berhasil. Julia juga mengikat kedua ujung tali plasenta sebelum kemudian meminta penumpang lain untuk memotongnya.
"Tak suruh ngeden (memejan), kemudian saya putus tali pusarnya. Harus kita putus dan kita ikat sekeras-kerasnya, kemudian dipotong," terangnya.
Julia mengaku lega saat berhasil menggendong bayi berjenis kelamin perempuan tersebut. Bayi tersebut dibersihkan dan dibawa menuju ambulance yang memberi pertolongan.