Dijemput Ratu Atut, jenazah Hikmat Tomet tinggalkan RSPAD
Ratu Atut hanya terdiam di dalam Ambulance saat akan meninggalkan RSPAD.
Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah menjemput jenazah suaminya, Hikmat Tomet dari kamar mayat Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto, Jakarta Pusat. Bersama keluarga, jenazah Hikmat langsung diberangkatkan menuju rumah duka.
Pantauan merdeka.com, Sabtu (9/11), jenazah diberangkatkan sekitar pukul 18.30 WIB dari kamar mayat. Jenazah dibawa dengan mobil ambulance dengan kawalan dari mobil Patwal diikuti 10 kendaraan pribadi milik kolega Atut di bagian belakang.
Sementara, Ratu Atut berada di dalam mobil Ambulance menemani jenazah suaminya. Saat menjemput suaminya, Atut tampak mengenakan seragam dinas warna abu-abu.
"Ibu Atut kelihatan tadi di rumah duka RSPAD. Pakaiannya seperti baju dinas kantor, warnanya abu-abu," ujar Yusuf, petugas parkir kamar jenazah RSPAD.
Saat akan meninggalkan RSPAD, Ratu Atut hanya terdiam saat ditanyai sejumlah wartawan yang tiba di lokasi. Keberadaannya di kamar jenazah hanya sekitar 30 menit.
Jenazah suami Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah, Hikmat Tomet rencananya akan dimakamkan di kompleks pemakaman keluarga yang berada di Ciomas pada hari Minggu (10/11). Jenazah akan disemayamkan di rumah Atut, Jalan Bhayangkara No. 51 Serang.