Dinkes Bali akan Tutup RS Swasta yang Bandel Mematok Tes Swab di Atas Rp900 Ribu
Untuk saat ini belum ada laporan atau ditemukan rumah sakit swasta yang melakukan hal tersebut. "
Kepala Dinas Kesehatan Bali Ketut Suarjaya menyampaikan pihaknya akan menegur Rumah Sakit Swasta yang mematok harga tes swab lebih dari Rp900 ribu. Jika membandel, RS tersebut akan ditutup oleh Dinkes Bali.
"Kalau ada diatas Rp900 ribu iya kami tegur (Rumah Sakit Swasta). Kalau ada, iya informasikan kepada kami karena kita sudah membuat surat edaran, kita maksimal Rp900 ribu. Kalau ada informasi kami tegur kalau tetap bandel iya kami tutup," kata Suarjaya saat ditemui di Wiswa Sabha Kantor Gubernur Bali, Rabu (28/10).
-
Apa yang diresmikan oleh Etihad Airways di Bali? Pendaratan ini menandai peluncuran layanan reguler antara Abu Dhabi dengan Bali.
-
Siapa yang ditemukan tewas di kamar indekosnya di Bali? Mahasiswa asal Tapanuli Utara, Sumatera Utara, Aldi Sahilatua Nababan (23) ditemukan tewas di kamar indekosnya di Bali.
-
Kenapa Upacara Tabur Bunga di Selat Bali dilakukan? “Upacara tabur bunga ini juga sebagai bentuk penghargaan kepada kru KRI Nanggala 402,” kata Danlanal.
-
Apa yang dilakukan Tyas Mirasih dan Tengku Tezi saat berbulan madu di Bali? Selama berada di Pulau Dewata, tak jarang Tyas Mirasih dan Tengku Tezi menunjukkan kemesraan mereka di depan publik. Tak ayal, kemersaan mereka pun sukses bikin baper.
-
Apa yang dilakukan Nurah Syahfirah dan Teuku Rafly di Bali? Baru-baru ini, Nurah Syahfirah dan Teuku Rafly memang menikmati liburan eksotis mereka di Pulau Dewata, Bali. Momen Romantis di Waterpark di Bali Menikmati momen romantis bersama sambil mengajak anak-anak, pasangan ini juga meluangkan waktu untuk mengunjungi salah satu waterpark di Bali.
-
Apa yang dilakukan Zahwa di Bali? Di sana, Zahwa terlihat sangat menikmati berbagai kegiatan.
Untuk saat ini belum ada laporan atau ditemukan rumah sakit swasta yang melakukan hal tersebut. "Sementara ini belum ada laporan," imbuhya.
Dia juga mengatakan, tes swab grastis di Bali hanya diperuntukkan bagi orang-orang yang kontak erat dengan pasien positif Covid-19 setelah dilakukan tracing. Sementara, bagi yang tes swab mandiri tetap bayar Rp900 ribu.
"Tracing dan testing kepada kontak erat itu semuanya grastis, tidak ada yang bayar. Nanti setiap kasus dilakukan tracing, dan dilakukan testing, swab itu testingnya, semuanya grastis," jelasnya.
"Kalau mandiri kan beda, jadi karena kemauan sendiri karena mungkin untuk perjalanan dan sebagainya memang itu tidak ada dalam pedoman. Tapi mereka untuk testing dan tracing kasus semuanya grastis," ujarnya.
Dia menambahkan tes swab mandiri Rp900 ribu dan sesuai dengan pedoman dari Kementerian Kesehatan. "Sesuai dengan surat edaran Menkes itu maksimal biayanya Rp 900 ribu. Dulu kan mahal, sekarang di Bali kita sudah mengikuti surat edaran itu, kita juga sudah sesuaikan," ujar Suarjaya.
Baca juga:
Rutan di Medan Pertimbangkan Penggunaan Tes Swab Antigen
Sebelum KBM Tatap Muka, Pemkot Solo akan Tes Swab Siswa dan Guru
Siaga Satu Jelang Libur Panjang, Jabar Siapkan Swab Tes Acak untuk Wisatawan
125 Narapidana di Lapas Kerobokan Bali Positif Covid-19
Muncul Klaster Rumah Dinas, Bupati Garut dan Pegawai Buru-buru Tes Swab Covid-19