Diresmikan besok, Bandara Aji Pangeran Tumenggung Pranoto dikelola AP I
Bandara yang menghabiskan dana APBD Rp 1,6 triliun ini memiliki panjang landasan 2.250 meter dan lebar 45 meter. Bandara Internasional APT Pranoto dilengkapi 4 garbarata dan mampu didarati Boeing 737 New Generation serta Airbus 320.
Bandara Internasional Aji Pangeran Tumenggung Pranoto di Samarinda akan diresmikan pada Kamis (24/5) besok oleh Presiden Joko Widodo. Bandara yang menghabiskan dana APBD Rp 1,6 triliun ini memiliki panjang landasan 2.250 meter dan lebar 45 meter.
"Kita gunakan APBD, belum ada APBN," kata Gubernur Kalimantan Timur, Awang Faroek Ishak, ditemui merdeka.com, di sela penutupan operasional Bandara Temindung, di Samarinda, Rabu (23/5).
-
Bagaimana Pramono Anung berencana untuk meningkatkan kualitas infrastruktur di Jakarta? "Itulah yang kita perbaiki, jadi kita memperbaiki dari hal kecil, yang baik-baik yang sudah dilakukan oleh para gubernur. Jadi tujuan saya adalah mempersatukan peninggalan para gubernur yang baik-baik ini," ucap dia.
-
Bagaimana MRT Jakarta dibangun? Koridor 1 MRT mulai beroperasi sejak 2019. Jalurnya sepanjang 16 kilometer. 10 kilometer jalur layang dan 6 kilometer di bawah tanah.
-
Bagaimana proses terbentuknya danau purba Bandung? Material Menyumbat Sungai Citarum Besarnya ledakan dan banyaknya material yang dihempaskan membuat arahnya tak beraturan. Material tersebut, salah satunya menyumbat aliran sungai, termasuk Citarum. Air pun tertahan hingga lambat laun membludak. Kondisi ini membuat aliran mulai menyebar ke berbagai titik di Bandung Raya. Ini turut ditunjang dengan aktivitas geologi, di mana tanah menjadi cekung.
-
Gimana konstruksi jembatan Panyindangan dibangun? Melansir dari laman Pemkab Sumedang, jembatan ini menggunakan teknologi “judesa” untuk memperkokoh strukturnya. Judesa memiliki desain khas berupa sistem lantai, batang yang menggantung serta kabel baja sebagai pengikatnya.
-
Mengapa proyek jalan tol Jogja-Bandara YIA berdampak pada Desa Argomulyo? Salah satu desa terdampak jalan tol tersebut adalah Desa Argomulyo yang berada di Kecamatan Sedayu, Bantul.
-
Kapan Taman Balai Kota Bandung dibangun? Ketika itu, taman dibangun pada 1885 dengan nama Pieters Stijhoff Park yang merupakan asisten residen Priangan yang dianggap berjasa usai berhasil membangun Bandung menjadi sebuah kota dengan penataan yang rapi.
Awang mengatakan, Pemprov Kalimantan Timur telah menyerahkan pengelolaan Bandara APT Pranoto ke Kementerian Perhubungan. "Selanjutnya tanggung jawab Menhub. Salah satunya, menunjuk Angkasa Pura I, untuk mengelolanya (mengelola Bandara Internasional APT Pranoto)," ujar Awang.
Rencananya Awang akan melakukan penandatanganan nota kesepahaman pada peresmian besok. "Kita tunggu besok. MoU saya dengan Dirut Angkasa Pura. Mereka akan mengelolanya. Kalau sempurna, barulah kita undang Presiden untuk Grand Opening (Bandara Internasional APT Pranoto," sebut Awang.
Bandara Internasional APT Pranoto dilengkapi 4 garbarata dan mampu didarati Boeing 737 New Generation serta Airbus 320. Bandara ini paling dinanti-nanti warga Samarinda dan sekitarnya, seperti warga Bontang dan Kutai Timur. Sebab mereka tidak akan lagi menempuh perjalanan 3-7 jam ke Bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan Balikpapan, untuk bepergian ke luar Kalimantan.
Bandara Internasional APT Pranoto Samarinda ini layak didarati pesawat berbadan lebar dan melayani penerbangan narrow body, ditandai dengan terbitnya Sertifikat Bandar Udara (SBU) dari Kemenhub, pada 15 Mei 2018 lalu.
Sementara, Kepala Unit Penyelenggara Bandar Udara (UPBU) Temindung Wahyu Siswoyo menegaskan, UPBU Temindung memang sementara mengelola Bandara Internasional APT Pranoto.
"Bandara baru ini, resmi dibuka 24 Mei 2018 besok pukul 08 pagi. Pesawat Express Air akan menjadi pesawat yang mendarat pertama kali (terbang dari Bandara Kalimarau Berau)," kata Wahyu.
Peresmian bandara ini akan dilakukan bersamaan bandara Kertajati. "Iya, barengan dengan Kertajati. Nanti akan dihadiri Pak Direktur Angkutan Udara sebagai yang mewakili (Dirjen Perhubungan Udara)," jelas Wahyu.
Baca juga:
Intip kesiapan AirNav Indonesia atur arus penerbangan saat mudik Lebaran 2018
44 Tahun beroperasi, Bandara Temindung di Samarinda ditutup
Garuda Indonesia dan Batik Air terbang perdana dari Bandara Kertajati
Bandara Sukabumi gunakan lahan 400 hektare di dua kecamatan bertetangga
Mangkrak 10 tahun, Bandara Kertajati jadi terbesar ke-2 di RI & segera beroperasi
Beroperasi saat mudik Lebaran, ini lima 5 rute dilayani Bandara Kertajati
Diresmikan Jokowi, ini tarif dan jadwal lengkap kereta Bandara Minangkabau