Djarot: Islam itu sejuk, penuh kasih dan sayang
Djarot menjelaskan bahwa pada bulan April mendatang, akan diresmikan sebuah masjid besar di wilayah Jakarta Barat yang diberi nama Masjid Raya KH Hasyim Asyari. Kemudian nanti, juga akan dibangun Masjid Raya KH Ahmad Dahlan di Jakarta Selatan agar dapat bersanding satu sama lain.
Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menegaskan bahwa Islam yang rahmatan lil alamin harus dikuatkan di Ibu Kota Jakarta. Menurutnya, Islam adalah agama yang penuh kasih sayang dan kedamaian.
"Islam itu sejuk penuh kasih dan sayang, merangkul bukan memukul. Ukhuwah Islamiah dan ukhuwah wathoniah adalah ciri ajaran dari Rasulallah yang ditanamkan kepada saya dari kecil. Juga ukhuwah basariah terhadap sesama karena kita manusia," ujar Djarot, Jakarta, Senin (27/3).
Djarot menjelaskan bahwa pada bulan April mendatang, akan diresmikan sebuah masjid besar di wilayah Jakarta Barat yang diberi nama Masjid Raya KH Hasyim Asyari. Kemudian nanti, juga akan dibangun Masjid Raya KH Ahmad Dahlan di Jakarta Selatan agar dapat bersanding satu sama lain.
"Sekarang sudah ada dua masjid raya di Jakarta, yakni Mashid Istiqlal di Jakarta Pusat dan Islamic Center di Jakarta Utara. Maka, saran Gus Sholah harus dibangun lagi Masjid di Jakarta Timur dan akan diberi nama Masjid Raya HOS Tjokro Aminoto," jelasnya.
Djarot menhadiri Silaturrahmi Kebangsaan bersama Para Khatib dan Simpul Masyarakat Madura se-DKI untuk Gubernur DKI Pelayan Warga dan Umat Islam DKI di Nam Center Hotel Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu malam.
Silaturrahmi Kebangsaan ini dihadiri, Pakar Ekonomi Imam Sugema, Tokoh Agama KH. Lora Fathurt Zubair Mononthazor yang merupakan cicit pendiri NU KH Kholil Bangkalan, dan sejumlah tokoh masyarakat Madura.
Dalam pertemuan tersebut KH Lora Fathur Rozi Zubar menyatakan, betapa saat ini faham garis keras dan wahabi sudah berkembang luas di DKI Jakarta. Bagaimana masjid yang dulunya dikuasai dan menjadi tempat ibadah bagi Nahdliyin maupun Muhammadiyah kini dikuasai oleh kaum wahabi dan Islam garis keras.
"Sekarang kita harus buka. Biar semua warga Nahdliyin bisa masuk masjid dan ibadah di semua masjid. Biar masjid bisa dipakai untuk menyampaikan Islam rahmatan lil alamiin dan Islam Nusantara dan bisa menyatu dengan akar budaya Indonesia," terangnya.
Pada Kesempatan yang sama, Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan, Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri sangat memberi perhatian dan memiliki kedekatan yang kuat dengan ulama NU, dan juga masyarakat Madura yang hampir semuanya adalah Nahdliyin.
"Ibu Mega membela semua umat. PDIP sangat dekat dengan umat Islam. PDI Perjuangan memiliki Baitul Muslimin dengan visinya mewujudkan Islam Nusantara yang berkemajuan untuk Indonesia Raya. Sayap partai tersebut bertugas membangun persaudaraan dengan organisasi muslim," ujar Hasto.
Ia juga mengatakan, PDIP sangat dekat dan menjalankan gagasan dari cendekiawan muslim Nurcholis Madjid.
"Pak Djarot juga berasal dari keluarga NU yang kental, sangat dekat dalam pergaulan luas NU," katanya.
Hasto juga menyampaikan tentang gagasan Trisakti Bung Karno. Atas dasar semangat mewujudkan Indonesia yg berkepribadian dalam kebudayaan, maka Ibu Mega memerintahkan anggota DPR RI dapil Madura untuk mengadakan kongres kebudayaan Madura.
"Keragaman itu indah, takdir kehidupan dan kehendak Tuhan," tandasnya.
Baca juga:
PDIP minta Sandiaga contoh Ahok dan Sylvi, penuhi panggilan polisi
Pilgub DKI putaran dua, Nusron ajak warga Jaktim pilih pemimpin adil
Ahok senang jika PPP kubu Romi mendukungnya
Cerita Djan ajak Romi hingga blusukan temui warga demi Ahok-Djarot
PKB tak perlu bertemu Ahok atau Anies untuk tentukan sikap politik
Gubernur Jateng ikut kampanye, Djarot bilang 'Ini soal ideologi'
Ahok ketawa saat dengar Anies bilang DKI belum open governance
-
Kapan Pilkada DKI 2017 dilaksanakan? Pemilihan umum Gubernur DKI Jakarta 2017 (disingkat Pilgub DKI 2017) dilaksanakan pada dua tahap, yaitu tahap pertama di tanggal 15 Februari 2017 dan tahap kedua tanggal 19 April 2017 dengan tujuan untuk menentukan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta periode 2017–2022.
-
Siapa saja kandidat yang bertarung di Pilkada DKI 2017? Saat itu, pemilihan diisi oleh calon-calon kuat seperti Basuki Tjahaja Purnama, Anies Baswedan, dan Agus Harimurti Yudhoyono.
-
Apa saja isu yang muncul selama Pilkada DKI 2017? Apalagi pemilihan tersebut juga diwarnai dengan isu-isu seperti agama, etnis, dan kebijakan publik.
-
Kapan Pilkada DKI 2017 putaran kedua dilaksanakan? Pemungutan Suara Putaran Kedua (19 April 2017):Putaran kedua mempertemukan pasangan Ahok-Djarot dan Anies-Sandiaga.
-
Siapa yang ditunjuk sebagai ketua tim pemenangan pasangan Ridwan Kamil - Suswono di Pilgub DKI Jakarta? Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus akhirnya menunjuk Bendahara Umum (Bendum) Partai NasDem, Ahmad Sahroni sebagai ketua pemenangan untuk pasangan Ridwan Kamil - Suswono di Jakarta.
-
Apa tugas Ahmad Sahroni di Pilgub DKI Jakarta? Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus akhirnya menunjuk Bendahara Umum (Bendum) Partai NasDem, Ahmad Sahroni sebagai ketua pemenangan untuk pasangan Ridwan Kamil - Suswono di Jakarta.