Eks Atlet Senam Artistik Tewas Tenggelam di Kubangan Proyek Stadion Mattoangin
Kubangan bekas pembangunan Stadion Mattoangin telah menimbulkan 4 orang korban. Dari jumlah tersebut, 3 orang meninggal dunia.
Kubangan bekas pembangunan Stadion Mattoangin Makassar kembali menelan korban jiwa. Kali ini, eks atlet senam artistik, Kadrian Surya Subianta alias Kadi (24) tewas tenggelam di dalam kubangan sedalam 1 meter.
Seorang warga, Sampara mengatakan korban ditemukan sudah tak bernyawa dengan posisi tengkurap. Ia mengaku dirinya yang mengangkat korban dari kubangan bekas proyek pembangunan Stadion Mattoangin.
-
Apa yang sedang viral di Makassar? Viral Masjid Dijual di Makassar, Ini Penjelasan Camat dan Imam Masjid Fatimah Umar di Kelurahan Bangkala, Kecamatan Manggala, Kota Makassar viral karena hendak dijual.
-
Kolak apa yang viral di Mangga Besar? Baru-baru ini ramai di media sosial war kolak di kawasan Mangga Besar, Jakarta Barat. Sebagaimana terlihat dalam video yang tayang di akun Instagram @noonarosa, warga sudah antre sejak pukul 14:00 WIB sebelum kedainya buka.
-
Di mana Terasering Panyaweuyan yang viral karena kekeringan ini berada? Momen wisata bukit Terasering Panyaweuyan di Majalengka yang alami kering kerontang, dibagikan warganet di media sosial baru-baru ini.
-
Apa yang viral di Babelan Bekasi? Viral Video Pungli di Babelan Bekasi Palaki Sopir Truk Tiap Lima Meter, Ini Faktanya Beredar video pungli di Babelan Bekasi. Seorang sopir truk yang melintas di kawasan Jalan Raya Babelan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat merekam banyaknya aktivitas pungli baru-baru ini.
-
Apa yang viral di Bangkalan Madura? Viral video memperlihatkan seekor anjing laut yang tidak sewajarnya dikarenakan berkepala sapi yang berada di Kabupaten Bangkalan, Provinsi Jawa Timur.
-
Kenapa Pantai Widodaren viral? Keberadaannya belum banyak yang tahu. Namun belakangan ini, pantai ini viral karena keindahannya.
"Saya dengar kabar ada orang tenggelam di lokasi lubang. Pada saat turun, saya angkat korban untuk kasih pertolongan (pompa jantung)," ujar tuturnya kepada wartawan, Jumat, (3/6).
Sampara mengaku korban sempat dilarikan ke rumah sakit terdekat. Tetapi, saat perjalanan ke rumah sakit nyawa Kadi sapaan akrab korban tak terselamatkan.
"Korban sudah dibawa ke rumah duka," jelasnya.
Ayah korban, Suryanto mengungkapkan anaknya tewas tenggelam di kubangan bekas galian pembangunan Stadion Mattoangin karena handphone-nya terjatuh. Suryanto juga mengaku anaknya tidak bisa berenang.
"Informasi saya dapat, dia Hp-nya jatuh, terus dia turun. Dia tidak bisa berenang," kata dia.
Suryanto yang juga pelatih cabang olahraga panahan ini menjelaskan anaknya ke bekas Stadion Mattoangin awalnya hanya melihat orang memancing.
"Dia sering ke sana untuk main bola. Dia lihat orang mancing, tapi saya tidak tahu persis karena saya ada di CPI (Centre Point of Indonesia)," tuturnya.
Suryanto mengaku anaknya adalah mantan atlet senam artistik dari SD-SMP. Bahkan, Kadi pernah ikut pelatnas di Ragunan, Jakarta.
"Dia mantan atlet senam artistik. Tapi sejak dia sakit, sering kejang-kejang," ungkapnya
Sementara itu, Kepala Unit Kepolisian Sektor Mariso, Inspektur Satu Syamsul Bakri Tompo mengatakan pihaknya melakukan penyelidikan terkait kembali adanya korban di kubangan bekas pembangunan Stadion Mattoangin. Ia mengaku sudah memeriksa tiga orang saksi.
"Kami akan melakukan penyelidikan terkait penyebab. Ada tiga orang saksi ambil keterangan," sebutnya.
Ia mengaku pihaknya akan menutup tempat kejadian perkara (TKP). Bahkan, pengerjaan bangunan juga wajib dihentikan.
Sekadar diketahui, kubangan bekas pembangunan Stadion Mattoangin telah menimbulkan 4 orang korban. Dari jumlah tersebut, 3 orang meninggal dunia.
(mdk/ray)