Galang dukungan, pendukung Ahok buat acara Teman Ahok Fair
Tujuan acara ini untuk penggalangan dana dan dukungan dalam memenuhi syarat administrasi yang ditetapkan KPU.
Proses pengumpulan KTP dukungan warga DKI Jakarta masih gencar dilakukan temanAhok. Sejumlah ide acara-acara yang kreatif dan inovatif pun disuguhkan untuk menarik dukungan. Terbaru, temanAhok akan menyelenggarakan Teman Ahok Fair.
Tujuan diselenggarakannya Teman Ahok Fair adalah untuk penggalangan dana dan dukungan dalam memenuhi syarat administrasi yang ditetapkan KPU.
Acara Teman Ahok Fair ini nantinya akan dikemas dalam sebuah rangkaian Bazar yang mana di dalamnya ada penampilan musik, talkshow dan juga kegiatan sosial lainnya. Acaranya sendiri akan diadakan di Gudang Sarinah, Pancoran Jakarta Selatan pada 28-29 Mei 2016.
"Alhamdulillah tahap pengumpulan KTP kita sudah hampir mencapai target tapi masih ada tahapan yang tidak kalah penting yang harus kita lewati bersama, salah satunya pemenuhan syarat administratif," kata Juru bicara Teman Ahok, Amalia Ayuningtyas melalui keterangan persnya, Selasa (24/5).
Selain pengumpulan KTP, katanya, teman Ahok fair adalah wadah utnuk penggalangan dana melalui penjualan merchandise Teman Ahok yang nantinya akan digunakan untuk biaya operasional ke depannya.
"Kami akan selalu mengedepankan kampanye kreatif dan positif dalam upaya penggalangan dana seperti yang sudah kami lakukan selama ini melalui penjualan merchandise Teman Ahok," jelasnya.
Tak hanya itu, beberapa artis papan atas Ibu kota juga akan turut meramaikan acara ini. Di antaranya, Mocca, White Shoes and The Couple Company, Float, Sore, Project Pop, Saykoji, Adhitia Sofyan, Cameo Project dan lain-lain.
Untuk pengunjung yang hadir akan dikenakan biaya tiket masuk, yaitu Rp 25 ribu bagi pemesanan dan Rp 35 ribu untuk pembelian tiket di lokasi acara.
"Kita memikirkan betul harga tiket masuk ini supaya tidak memberatkan, tapi juga membuat orang bisa berkontribusi terhadap gerakan Teman Ahok. Kita putuskan harga tiket tidak usah mahal-mahal, jadi 25 ribu saja," terang Amalia.
Baca juga:
Gerilya barisan pendukung Ahok cari dukungan sampai ke luar negeri
Cari dukungan, Ahok 'ngemis' KTP sampai Timor Leste
Ada kampanye penggalangan dana, Ahok sebut bukan dari temanAhok
Ini penjelasan KPU soal aturan dukungan calon independent bermeterai
Pendukung Ahok di acara ILC pernah tersangkut kasus utang?
-
Siapa yang membiayai kehidupan Ahok ketika ia tinggal di Jakarta? Keluarga Misribu-lah yang membiayai hidup Ahok selama di Jakarta.
-
Bagaimana Ahok terlihat dalam fotonya saat kuliah? Tampak pada foto, Ahok tengah bergaya bersama teman-temannya saat awal masa kuliah di Trisakti.
-
Bagaimana suasana keluarga Ahok dalam pemotretan Natal 2023? Dalam pemotretan Natal, keluarga Ahok tak hanya terlihat kompak dan serasi, namun juga penuh dengan keceriaan. Ahok, bersama istri dan anak-anaknya, terlihat begitu bahagia, menunjukkan kehangatan dan kebersamaan yang begitu erat. Setiap potret memperlihatkan keintiman dan kebahagiaan, tak hanya antara Ahok dan Puput, namun juga dengan kedua anaknya serta sang ibunda yang tak pernah absen dari pemotretan.
-
Bagaimana Ahok memulai karier politiknya? Ia memulai karier politiknya sebagai anggota DPRD DKI Jakarta setelah terpilih pada tahun 2004.
-
Apa yang dirayakan oleh Ahok dan Puput? Ahok dan Puput merayakan ulang tahun putri mereka dengan acara yang sederhana, namun dekorasi berwarna pink berhasil menciptakan atmosfer yang penuh semangat.
-
Kenapa Ahok merasa prihatin dengan nasib generasi muda? Ahok pun merasa prihatin dengan nasib generasi muda di masa mendatang.