Ganjar Sebut Tenaga Medis yang Meninggal karena Covid-19 akan Dimakamkan di TMP
Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo mempersiapkan pengurusan izin penggunaan area taman makam pahlawan (TMP, sebagai lokasi pemakaman para tenaga medis yang gugur karena terpapar virus corona. Kebijakan ini diberlakukan di daerah untuk mengantisipasi penolakan warga.
Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo mempersiapkan pengurusan izin penggunaan area taman makam pahlawan (TMP, sebagai lokasi pemakaman para tenaga medis yang gugur karena terpapar virus corona. Kebijakan ini diberlakukan di daerah untuk mengantisipasi penolakan warga.
"Kami sudah fasilitasi persiapan tempat dan pengurusan administrasi untuk tenaga medis, dokter, perawat yang gugur dalam penanganan Covid-19 untuk dimakamkan di Taman Makam Pahlawan di wilayahnya masing-masing," kata Ganjar di Semarang, Sabtu (11/4).
-
Apa alasan Ganjar Pranowo pamit kepada warga? “Bapak ibu nuwun sewu nggih, kulo niku ajeng pamitan, soal e tanggal 5 September kulo pensiun, (bapak ibu permisi ya, saya mau pamitan. Soalnya tanggal 5 September sudah pensiun,” ucap Ganjar, seperti dikutip dari kanal YouTube pribadinya pada Selasa (8/8).
-
Kapan pengumuman calon wakil presiden Ganjar Pranowo? PDI Perjuangan bersama partai koalisi secara resmi mengumumkan nama bakal calon wakil presiden Mahfud MD untuk mendampingi Capres Ganjar Pranowo, Rabu, 18 Oktober 2023.
-
Bagaimana Alam Ganjar mendukung Ganjar Pranowo? Kini semakin dewasa, Alam memberikan dukungan penuh kepada sang ayah yang akan mencalonkan diri sebagai presiden pada tahun 2024. Ia bahkan hadir di berbagai momen penting mendukung Ganjar Pranowo.
-
Kenapa Ganjar Pranowo merasa rakyat sering sakit hati? Maka insyaallah Ganjar-Mahfud akan membawa amanah ini, agar kita lagi-lagi saya ceritakan sering kali rakyat sakit hati karena kepercayaan yang diberikan tidak amanah, ketika berbicara seringkali bohong, betul. Ketika dikasih kepercayaan sering kali berkhianat,
-
Apa yang dikeluhkan nelayan Indramayu kepada Ganjar Pranowo? "Ada bajak laut," kata nelayan.Berdasarkan pengakuannya, nelayan itu menyetor mulai Rp3 juta hingga Rp5 juta setiap minggunya. "Orang biasa seperti saya, cuma baik keamanannya kalau ada masalah," ujar nelayan.
-
Di mana Ganjar Pranowo mengisi kuliah kebangsaan? Calon presiden dari PDIP Ganjar Pranowo mengisi kuliah kebangsaan di FISIP UI, Senin (18/9)
Dia menyebut sudah berkomunikasi dengan Seluruh kepala daerah. Mayoritas, para pemangku kepentingan di daerah setuju dengan kebijakan itu.
"Kalau satu dua hari ini selesai proses itu, minggu depan sudah bisa dilaksanakan," ungkapnya.
Keputusan menyiapkan TMP untuk jenazah tenaga medis yang meninggal akibat Covid-19 dikarenakan adanya kasus penolakan dari warga yang sebelumnya terjadi di Kabupaten Semarang. Menurutnya, kejadian itu membuat seluruh masyarakat sakit hati.
"Masa seorang pejuang yang sudah berjuang ditolak. Ini menyakitkan betul, bikin sakit hati," ucapnya.
Menurutnya, seluruh dokter, perawat dan tenaga medis merupakan pejuang kemanusiaan. Mereka harus diberikan penghormatan, karena sudah berjuang luar biasa, mengorbankan diri untuk mengatasi wabah Covid-19.
"Dan mereka tahu, bahwa itu beresiko pada keselamatannya. Kita harus memberikan penghormatan setinggi-tingginya. Saya kira, Taman Makam Pahlawan adalah tempat yang sangat tepat untuk mereka," terangnya.
Dia juga menyiapkan skenario kedua untuk memberikan penghormatan bagi tenaga medis yang meninggal akibat Covid-19. Apabila TMP tidak cukup, pihaknya siap membuatkan tempat pemakaman baru yang diberi nama TMP khusus.
"Kalau ada area eksisting di Taman Makam Pahlawan, maka bisa dipakai. Tapi kalau sudah penuh, kita bisa membuat tempat khusus baru yang dikasih nama Taman Makam Pahlawan khusus untuk mereka," tutupnya.
Baca juga:
Cara Membuat Masker Kain ala Ganjar Pranowo, Praktis dan Mudah Ditiru
Ganjar: Penolakan Jenazah Corona Buat Sakit Hati, Saya Minta Pakai Rasa Kemanusiaan
Glenn Fredly Meninggal, Ganjar Pranowo Kenang Saat Mengisi Acara Bersama Almarhum
Ganjar Minta Kepada Desa di Jateng Siapkan Tempat Isolasi Khusus Pemudik
Cegah Penyebaran Corona, Ganjar Perintahkan Seluruh Desa Sediakan Tempat Isolasi