Gara-Gara Kuku Kaki Jaksa, Tawa Hakim & Pengunjung Sidang Pecah
"Izin yang mulia, sebelumnya kami mempertanyakan kepada yang mulia. Apakah di persidangan ini diperbolehkan menggunakan sandal yang mulia? Apakah karena kakinya sakit apa bagaimana?" kata tim penasihat hukum Hendra komplain ke majelis hakim.
Gelak tawa pengunjung sidang sampai majelis hakim Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan pecah. Tim Penasihat Hukum Terdakwa Hendra Kurniawan komplain, ada Jaksa Penuntut Umum (JPU) mengenakan sandal saat sidang.
Momen lucu ini terjadi saat Anggota Timsus Polri Agus Saripul Hidayat memberikan keterangan sebagai saksi dalam sidang perkara dugaan obstruction of justice atas terdakwa Hendra Kurniawan dan Agus Nurpatria di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Kamis (1/12).
-
Apa sanksi yang diterima Ferdy Sambo? Ferdy Sambo diganjar sanksi Pemecetan Tidak Dengan Hormat IPTDH).
-
Siapa yang memimpin Sidang Kode Etik Polri untuk Ferdy Sambo? Demikian hasil Sidang Kode Etik Polri yang dipimpin jenderal di bawah ini: As SDM Polri Irjen Wahyu Widada.
-
Siapa Fredy Pratama? "Enggak (Tidak pindah-pindah) saya yakinkan dia masih Thailand. Tapi di dalam hutan," kata Direktur Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Polri Brigjen Mukti Juharsa, Rabu (13/3).
-
Apa yang dilakukan Fredy Pratama? Nur Utami berubah sejak menikah dengan pria berinisial S, yang dikenal sebagai kaki tangan gembong narkoba Fredy Pratama.
-
Bagaimana proses Sidang Kode Etik Polri untuk Ferdy Sambo? Demikian hasil Sidang Kode Etik Polri yang dipimpin jenderal di bawah ini: As SDM Polri Irjen Wahyu Widada.
-
Dimana Fredy Pratama bersembunyi? Bareskrim Polri mengungkap lokasi dari gembong narkoba Fredy Pratama yang ternyata bersembunyi di pedalaman hutan kawasan negara Thailand.
"Izin yang mulia, sebelumnya kami mempertanyakan kepada yang mulia. Apakah di persidangan ini diperbolehkan menggunakan sandal yang mulia? Apakah karena kakinya sakit apa bagaimana?" kata tim penasihat hukum Hendra komplain ke majelis hakim.
"Siapa yang pakai sandal?" tanya Hakim Ketua, Ahmad Suhel sambil meninggikan suaranya.
Sontak, seorang Jaksa mengacungkan tangan untuk menjelaskan memakai sandal karena kakinya sedang sakit.
"Kenapa?" tanya hakim
"Kuku kaki habis patah yang mulia," ujar jaksa.
Lantas, majelis hakim pun sontak tersenyum dan menenangkan para pengunjung ruang sidang yang tertawa agar sidang tetap kondusif. Dengan meminta agar pembahasan sidang tetap pada pokok perkara.
"Cukup ya, lanjut ke pokok perkara saja ya," tegas hakim.
"Izin terima kasih yang mulia," timpal jaksa.
(mdk/rhm)