George Soros ogah beberkan isi pembicaraan dengan Jokowi
Pertemuan keduanya berlangsung sekitar satu jam dengan masing-masing didampingi perwakilan.
Presiden Jokowi dan George Soros melakukan pertemuan siang tadi di Istana Merdeka, Jakarta. Pertemuan keduanya berlangsung sekitar satu jam dengan masing-masing didampingi perwakilan.
Jokowi didampingi oleh Menko Perekonomian Sofyan Djalil dan Soros didampingi oleh dua orang sekretaris pribadinya. Saat ditanya apa isi pertemuan dengan jokowi, Soros lebih memilih untuk merahasiakannya.
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Apa isi dari gugatan terhadap Presiden Jokowi? Gugatan itu terkait dengan tindakan administrasi pemerintah atau tindakan faktual.
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
"Well I don't want to lecture about that," ujarnya sambil tertawa di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (30/12).
Soros hanya menjelaskan dengan Jokowi berdiskusi terkait keadaan keuangan dunia dan rencana-rencana pemerintahan Indonesia ke depannya. Namun, untuk lebih spesifiknya, Soros tidak mau memberi tahu.
"I can say that the, we had a very good far-reaching conversation, discussing the global financial situation and the plans of the government," ujarnya.
Menko Perekonomian Sofyan Djalil yang menemani Soros keluar dari dalam Istana Merdeka, menambahkan pembicaraan keduanya lebih kepada sharing.
"Intinya adalah courtesy call ke presiden, kemudian sharing tentang masalah ekonomi dunia dan concern beliau mengenai masalah lingkungan hidup," ujar Sofyan.
Sebelumnya, pertemuan keduanya berlangsung tertutup. Soros merupakan seorang kapitalis radikal, penanam modal saham, dan aktivis politik yang berkebangsaan Amerika Serikat. George Soros adalah keturunan Yahudi.
Mahatir Muhammad sempat menuding Soros penyebab terjadinya krisis di Asia. Dia juga merupakan anti-semitisme, yakni kecurigaan terhadap perlakuan etnis Yahudi.
Baca juga:
Jokowi bertemu George Soros di Kantor Presiden
Buka peluang turunkan harga BBM, pemerintah sebut demi keadilan
Mau turunkan BBM, Demokrat sebut Jokowi kerjanya pencitraan
Puji JK, Wakil Ketua DPR Agus sindir Jokowi soal AirAsia
Jokowi ibaratkan laut adalah pekarangan rumah Indonesia