Geram listrik sering padam, warga lempari kantor PLN dengan telur
"Jangan ketika masyarakat nunggak langsung dipotong, sementara saat pemadaman suka-suka hati mereka,".
Puluhan mahasiswa bersama masyarakat di Meulaboh, Kabupaten Aceh Barat, Provinsi Aceh melakukan aksi protes pemadaman arus listrik oleh managemen PT PLN (persero) Area Meulaboh. Pemadaman listrik kerap terjadi di wilayah tersebut.
"Bukan hanya dalam gelap, tapi akibat hidup mati arus listrik mengakibatkan peralatan elektronik di rumah warga rusak. Kami kesal dengan pemadaman arus listrik tidak henti-hentinya terjadi," ujar Koordinator aksi, Rahmad Maulizar di Meulaboh, Kamis (25/2).
Rahman menegaskan, bila aksi tersebut tidak direspon dan tetap masih ada pemadaman arus yang tidak jelas, maka pihaknya akan datang lagi dengan jumlah yang lebih banyak.
"Jangan ketika masyarakat nunggak langsung dipotong, sementara saat pemadaman suka-suka hati mereka," tegasnya.
Setelah selesai berorasi mahasiswa melemparkan telur ke halaman kantor PLN Meulaboh serta pos Satpam. Hal itu dilakukan karena lebih satu jam mereka melakukan aksi, tidak ada satupun pihak PLN yang menemui massa.
Beberapa saaat aksi berlangsung, pihak kepolisian datang membubarkan massa yang berada di depan kantor PT PLN.
Sebelumnya, Humas Manager PT PLN Area Meulaboh, Rusidy Helmi menjelaskan, bahwa pemadaman bergilir terjadi karena gangguan saluran kabel tegangan menengah (SKTM) NG3 Exptess Seuneubok dan NG2 Penyulang Korem.