Hendak Bayar Listrik, Seorang Warga Tewas Usai Kepala Ditembak Orang Tak Dikenal
Korban tewas saat baru tiba di kantor PLN Sekayu untuk membayar tagihan listrik, Kamis (21/11) pagi.
Warga Sekayu, Musi Banyuasin, Sumatera Selatan, geger dengan aksi penembakan terhadap seorang pria hingga tewas. Hingga saat ini, pelaku masih dalam identifikasi polisi.
Korban diketahui berinisial AG (36), warga Kelurahan Soak Baru, Sekayu. Kejadiannya berawal saat korban baru saja tiba di kantor PLN Sekayu untuk membayar tagihan listrik, Kamis (21/11) pagi.
Begitu selesai memarkirkan sepeda motor tanpa pelat, korban masuk ke teras kantor PLN lalu didekati seorang pria tak dikenal. Pelaku lantas menembak kepala korban hingga tewas di tempat.
Pelaku kabur menggunakan motor dan warga mulai berkerumun di lokasi usai mendengar letusan dan menemukan korban sudah terkapar. Polisi datang untuk mengevakuasi korban dan olah TKP.
"Korban ditembak saat membayar tagihan listrik di kantor PLN, tembakan mengenai kepala dan korban tewas di tempat," ungkap Kasatreskrim Polres Musi Banyuasin AKP Bondan Tri Hoetomo.
Di TKP, petugas menemukan selongsong peluru. Sementara pelaku masih diselidiki identitasnya dengan menggali keterangan saksi-saksi.
"Kasusnya masih lidik, baik pelaku maupun motifnya masih didalami," kata Bondan.
Polisi mengimbau warga tidak terpancing dan menyebarkan spekulasi yang belum terbukti. Semua pihak diharapkan menahan emosi agar tidak memperkeruh keadaan.
"Serahkan kepada kepolisian untuk mengungkap kasus ini, jangan terprovokasi," kata Bondan.