Grab Sebut Pegawainya Tak Terbukti Beri Penilaian Buruk Karena Persaingan Bisnis
Head of Public Affairs Grab Indonesia, Tri Sukma Anreianno mengatakan, pihaknya telah menerima informasi bahwa salah satu pegawai diduga telah sengaja memberikan penilaian buruk kepada pengemudi taksi online. Sehingga dilaporkan ke pihak kepolisian pada 14 Desember 2018.
Grab membantah pegawainya yang dilaporkan ke polisi karena memberikan penilaian buruk pada operator lain dikarenakan persaingan bisnis. NR dipolisikan NU yang merupakan pengemudi taksi online yang merasa NR sengaja memberikan penilaian satu bintang terhadapnya.
Head of Public Affairs Grab Indonesia, Tri Sukma Anreiannomengatakan, pihaknya telah menerima informasi bahwa salah satu pegawai diduga telah sengaja memberikan penilaian buruk kepada pengemudi taksi online. Sehingga dilaporkan ke pihak kepolisian pada 14 Desember 2018.
-
Siapa yang menggunakan layanan transportasi online di Indonesia? Berdasarkan riset Google, Temasek, dan Bain & Company pada 2022, layanan transportasi online digunakan oleh 80 persen populasi Indonesia.
-
Kenapa pelaku membunuh driver taksi online? "Saya tulang punggung keluarga, setelah bapak dipenjara tersangkut kasus pidana ganjal ATM di Yogya. Ibu juga bingung minta saya untuk biayai kuliah adik yang di Bandung," kata Baaghastian.
-
Kapan layanan transportasi online mulai marak di Indonesia? Layanan transportasi online mulai marak di Indonesia sekitar tahun 2014-2015.
-
Apa contoh kecanggihan AI di bidang transportasi online? Aplikasi Transportasi Online Aplikasi transportasi online menggunakan teknologi AI untuk melakukan hal yang sangat kompleks yaitu menganalisis lalu lintas, memprediksi waktu tempuh, dan menemukan rute tercepat.
-
Mengapa transportasi online bisa menjadi pilihan yang lebih hemat? Banyak penyedia transportasi online yang menawarkan promo dan ada pula promo ketika Anda menggunakan metode pembayaran tertentu. Dengan tarif yang lebih murah, Anda pun bisa berhemat dan uangnya bisa digunakan untuk keperluan yang lain.
-
Siapa yang mengalami tindakan kasar dari driver taksi online? Sang driver enggan diberi masukan mengenai jalan yang bakal dilewati. Bahkan sang penumpang menuturkan, ada gestur hingga tindakan kasar dari sang driver saat mengemudi.
"Hasil investigasi menyeluruh bersama dengan Polres Jakarta Utara dan Polda Metro Jaya menyatakan bahwa pegawai kami tidak terbukti melakukan tindakan yang dituduhkan dan sudah dibebaskan dari tuduhan tersebut," katanya dalam keterangan tertulisnya, Senin (17/12).
Dia menegaskan, Grab senantiasa menjunjung tinggi integritas dalam melaksanakan pekerjaan. Grab juga selalu mengedepankan persaingan sehat berlandaskan etika dan moral.
"Menghadirkan layanan transportasi yang aman dan nyaman merupakan misi utama kami, dan yang kami harapkan juga dipegang teguh oleh seluruh pegawai kami," tutup Sonnya.
Sebelumnya, NU menduga NR sengaja memberikan penilaian buruk kepada pengemudi taksi online dengan motif persaingan bisnis. Sebab, dari tangan NR didapati tanda pengenal perusahaan taksi online lainnya.
Korban NU mengatakan, dirinya sering mendapatkan order dari pelaku yang diketahui berinisial NR. "Dia sudah sering dan namanya juga sudah tersebar di grup kami kalau dia memang sering beri penilaian buruk, sehingga banyak kawan-kawan terkena suspend," jelasnya saat dihubungi, Jumat (14/12).
NR ditangkap oleh NU saat sedang mengorder Gocar. Ketika itu, dirinya sengaja menerima order dari NR untuk menangkapnya.
"Setelah saya terima order langsung kami bawa ke polres bersama kawan-kawan," ujarnya.
Oleh karena itu, ia bersama-sama kawan sesama pengemudi Gocar langsung melaporkan ke Polres Jakarta Utara. Namun, pihak polres Jakarta Utara melimpahkan penanganan kasus tersebut ke Polda Metro Jaya.
Saat dikonfirmasi, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono membenarkan pelaporan tersebut. Sedangkan, motif masih dalam penyelidikan. "Masih kita dalami laporannya begitu juga motifnya," katanya.
Baca juga:
Sering Beri Penilaian Buruk, Penumpang Dipolisikan Pengemudi Taksi Online
Ini Tuntutan Pengemudi Sebelum Aturan Anyar Taksi Online Diundangkan
Menhub Budi Sudah Tandatangani Aturan Soal Taksi Online
Fakta-fakta 50 Orang Terkaya Indonesia 2018 Bikin Geleng-geleng
Akibat Taksi Online, Pemilik Blue Bird Keluar Dari Daftar Orang Terkaya RI
Polisi Tangkap Tiga Perampok Taksi Online di Tangerang