Gus Ipul dorong terwujudnya jalan tol Kertosono-Tulungagung
Calon Gubernur Jawa Timur nomor urut dua Saifullah Yusuf (Gus Ipul) menegaskan pembangunan bandara di Kabupaten Kediri akan berdampak cukup positif bagi perekonomian daerah.
Calon Gubernur Jawa Timur nomor urut dua Saifullah Yusuf (Gus Ipul) menegaskan pembangunan bandara di Kabupaten Kediri akan berdampak cukup positif bagi perekonomian daerah.
"Tentu ada pusat pertumbuhan ekonomi baru dan ini bagus untuk mengatasi kemiskinan dan juga (menambah) pendapatan masyarakat," katanya ditemui saat berkunjung ke Pondok Pesantren Kedunglo, Kota Kediri, Senin (9/4) dini hari.
-
Kapan Yusuf mulai beternak itik? Ahmad Yusuf (22) sudah mulai beternak itik sejak usianya masih 15 tahun.
-
Apa yang akan dilakukan Khofifah di Pilgub Jatim? Ketua Tim Kampanye Daerah Jawa Timur Prabowo-Gibran, Khofifah Indar Parawansa menyatakan akan kembali mengikuti kontestasi pemilihan gubernur (pilgub) Jawa Timur 2024.
-
Apa yang dilakukan Yusuf bersama Ikram Rosadi? Sejak datang ke klinik, Yusuf seakan tak terpisahkan dengan sang ayah sambung yang menyemangatinya sebelum disunat.
-
Kapan Khofifah memutuskan untuk ikut Pilgub Jatim? Ketua Tim Kampanye Daerah Jawa Timur Prabowo-Gibran, Khofifah Indar Parawansa menyatakan akan kembali mengikuti kontestasi pemilihan gubernur (pilgub) Jawa Timur 2024.
-
Siapa saja yang mendukung Khofifah di Pilgub Jatim? PAN, Gerindra, Golkar, dan Demokrat menyatakan kesiapannya untuk mendukung Khofifah di Pilgub Jatim.
-
Siapa yang menepis isu Cak Imin maju di Pilkada Jatim? Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa Jazilul Fawaid menepis isu calon wakil presiden nomor urut 1 yang juga Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar akan maju pada Pemilihan Kepala Daerah Jawa Timur 2024. "Gus Muhaimin tidak mungkin, ngapain (maju Pilkada Jatim)," ujar Jazilul di Jakarta, Sabtu (6/4). Ia menegaskan sampai saat ini tidak ada pembahasan mengenai Cak Imin (sapaan akrab Muhaimin Iskandar) akan maju pada Pilkada Jatim.
Gus Ipul yang hadir dalam acara peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW dan haul KH Abdul Madjid Ma'roef di PP Kedunglo Kediri, mengatakan di Jatim memang sudah dibangun bandara di sejumlah daerah.
Selain Bandara Juanda Surabaya, juga ada bandara di Banyuwangi, Bawean dan sejumlah daerah lainnya. Rencana pembangunan bandara di Kabupaten Kediri, bisa mempercepat pembangunan di kawasan barat Jatim.
Terlebih, tambah keponakan KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur) ini, jalan tol Surabaya-Solo sebentar lagi tersambung. Bahkan, rencananya juga akan dibangun jalan tol yang menghubungkan Kertosono-Tulungagung, sehingga tentu bisa lebih bermanfaat.
Gus Ipul di PP Kedunglo Kediri ©2018 Merdeka.com
"Saya akan mendorong Pemerintah pusat segera membangun tol Kertosono-Tulungagung sehingga pertumbuhan ekonomi bisa lebih meluas dan merata," ujarnya.
Pembangunan bandara dan jalan tol setidaknya akan bisa menumbuhkan jalur ekonomi baru. "Ini bisa menumbuhkan ekonomi, di antaranya membuka 'city link', membuka layanan transportasi, memudahkan orang dan barang. Ada JLS (jalur lintas selatan) juga, harapannya ke depan kawasan selatan akan lebih maju. Jika saya diberi amanat memimpin, ke depan akan mempercepat pembangunan jalan tol Kertosono-Tulungagung," kata dia berharap.
Gus Ipul menambahkan rencana pembangunan bandara serta jalan tol tersebut juga bisa berdampak pada pariwisata yang juga bisa berkembang. Di wilayah Kediri dan sekitarnya, juga terdapat Jalur Lingkar Wilis sehingga ke depan bisa semakin terdukung pembangunannya.
"Ada jalan besar, jalan tol, JLS dan Lingkar Wilis itu pendukung. Yang utama, nanti dikembangkan wisata dan industri berbasis agro. Kawasan selatan bisa dibangun pusat pertumbuhan industri baru yang berbasis agro dan maritim," katanya.
Ia juga sengaja hadir dalam acara peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW dan haul KH Abdul Madjid Ma'roef di Pondok Pesantren Kedunglo Kediri tersebut, untuk ikut bersilaturahim.
Gus Ipul di PP Kedunglo Kediri ©2018 Merdeka.com
"Saya sowan, ini energi, kekuatan dan majelis seperti ini ada kesalehan sosial," ujar Gus Ipul.
Lebih lanjut, ia menyebut kesalehan sosial itu misalnya roda perekonomian masyarakat bisa berjalan, bahkan juga menghidupkan aktivitas di Kota Kediri dengan agenda parade budaya. Kegiatan ini bisa menarik, bisa dikemas seperti Jember, Banyuwangi.
"Di samping mujahadah kubro, juga ada kirab budaya yang merupakan ajang bagi segenap jamaah kota lain. Untuk bagian representasi. Kami dukung terus, dan ini bisa jadi ikon baru Kota Kediri. Kami ke sini tidak bicara dukungan saja, tapi hanya sowan," ujar Wakil Gubernur Jatim nonaktif ini.
Kegiatan peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW tersebut sekaligus dilakukan bersamaan kegiatan mujahadah kubro yang digelar oleh Yayasan Perjuangan Wahidiyah dan Pondok Pesantren Kedunglo, Kota Kediri. Ribuan warga dari berbagai daerah memadati lokasi pondok itu, ikut acara tersebut.
Kegiatan tersebut digelar 3-8 April 2018, dengan beragam kegiatan, misalnya resepsi mujahadah dengan doa bersama, ekspo, kirab budaya wahidiyah, peresmian badan penyalur bantuan usaha modal dan beragam kegiatan lainnya.
(mdk/hhw)