Harapan Try Sutrisno ke Menhan Prabowo: Negara Aman, Tak Kemasukan Orang Ekstrem
Try Sutrisno mengatakan sosok Prabowo pas menjadi Menhan.
Prabowo Subianto ditunjuk Presiden Jokowi menjadi Menteri Pertahanan (Menhan) di Kabinet Indonesia Maju. Mantan Wakil Presiden ke-6 RI, Try Sutrisno pun angkat bicara mengenai penunjukkan Prabowo sebagai Menhan.
Try Sutrisno mengatakan sosok Prabowo pas menjadi Menhan. Menurutnya, latar belakang Prabowo sudah sesuai dengan pos kementerian yang dia jabat.
-
Apa yang ditolak mentah-mentah oleh Prabowo Subianto? Kesimpulan Prabowo lawan perintah Jokowi dan menolak mentah-mentah Kaesang untuk menjadi gubernur DKI Jakarta adalah tidak benar.
-
Kapan Try Sutrisno menjadi ajudan Presiden Soeharto? Berkat rekam jejaknya di bidang militer, pada tahun 1974 Try terpilih menjadi ajudan Presiden Soeharto.
-
Apa yang diusung Prabowo Subianto dalam acara tersebut? Ketua Umum Pilar 08, Kanisius Karyadi, mengatakan bahwa kegiatan yang diikuti oleh 70 ribu lebih peserta ini merupakan bentuk dukungan terhadap Prabowo Subianto dalam menjaga dan merawat Persatuan Indonesia, sejalan dengan Sila ke-3 Pancasila.
-
Apa yang diresmikan oleh Prabowo Subianto di Sukabumi? Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto meresmikan lima titik sumber air di Sukabumi, Jawa Barat, Sabtu (30/12/2023).
-
Kapan Prabowo tiba di Sumatera Barat? Calon Presiden (Capres) nomor urut 2 Prabowo Subianto tiba di Bandara Internasional Minangkabau (BIM) Padang Pariaman pada Sabtu (9/12) pagi.
-
Siapa yang bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menemui Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
"Kita positif (menyambut Prabowo sebagai Menhan). Pak Prabowo adalah tentara. Kalau dijadikan Menteri Pertahanan ya pantas karena memang bidangnya," ujar Try Sutrisno di Bale Raos, Kota Yogyakarta, Selasa (29/10).
Try Sutrisno berharap agar Prabowo sebagai Menhan memberikan perhatian terhadap ancaman-ancaman yang mengancam negara saat ini. Salah satunya ancaman dalam bentuk teror yang pernah terjadi di Indonesia.
"Harapan kita agar negara semakin aman. Tidak boleh kemasukan orang-orang ekstrem itu. Dulukan cuma gerombolan, PKI, kanan kiri. Sekarangkan ada dari Arab yang ngebom-ngebom itu. Al-Qaeda ada ISIS ada macam-macam teror. Hati-hati ancaman negaramu sangat besar. Itu harus bisa Prabowo (atasi)," ungkap mantan Panglima TNI ini.
Dia meminta agar Prabowo bisa menjaga kondisi negara agar tetap aman, tentram dan bersatu. Sehingga kehidupan masyarakat bisa menjadi lebih baik lagi.
"Melawan radikalisme, iyalah jelas. Kamu mau negara ga aman? Negaramu aman tentram, bersatu supaya bisa makmur kalau kamu enggak aman, enggak bisa makmur, kasihan rakyat. Mari ciptakan suasana aman, tentram dan damai supaya tambah baik kehidupan ini. Itu saja," tegas Try Sutrisno.
"Saya kemarin serah terimanya dia (Prabowo menjadi Menhan) datang. Sudah ketemu (dengan Prabowo) waktu serah terima sebagai orang tua, saya datang. Kalau pesan saya tahu dia (Prabowo). Saya mengharapkan yang baru-baru ini lebih baik dari yang kemarin," sambung Try Sutrisno.
Baca juga:
Gerinda Anggap Pernyataan Amien Rais ke Prabowo Pelecut Agar Bekerja Lebih Baik
Ngantor, Menhan Prabowo Subianto Tumpangi Alphard Putih
Dasco Sebut Menhan Prabowo Sudah Diizinkan Masuk Amerika
3 PR Besar Soal Alutsista & TNI yang Harus Diselesaikan Menhan Prabowo
Tak Merestui, Ini Harapan Amien Rais Buat Menhan Prabowo