Ini identitas 4 terduga teroris ditangkap di Cilegon
Ini identitas 4 terduga teroris ditangkap di Cilegon. Karopenmas DivHumas Mabes Polri Brigjen Rikwanto mengungkapkan empat terduga teroris yakni Nanag Kosim, Achmad Supriyanto, Icuk dan Abdul Majid.
Densus 88 menangkap empat terduga teroris di Ciwandan, Kota Cilegon tepatnya di Pabrik Semen Merah Putih, Kamis (23/3). Satu diantaranya tewas ditembak.
Karopenmas DivHumas Mabes Polri Brigjen Rikwanto mengungkapkan empat terduga teroris yakni Nanag Kosim, Achmad Supriyanto, Icuk dan Abdul Majid.
"Nanang Kosim, satu terduga teroris meninggal dunia," ungkap Rikwanto kepada merdeka.com.
Sedangkan, tiga orang lainnya yakni Achmad Supriyanto warga Jawa Timur. Icuk warga Pamulang dan Abdul Majid.
"Abdul Majid luka tembak di bagian tangan," tuturnya.
Selain mengamankan terduga teroris, aparat juga menyita satu mobil Toyota Avanza warna hitam tanpa pelat nomor di lokasi area Pabrik Semen Merah Putih, dengan kondisi kaca pecah, dan ban sebelah kanan belakang kempes.
Kepolisian dan aparat TNI masih melakukan pengamanan di lokasi. Masyarakat juga berkumpul di lokasi untuk melihat secara dekat penangkapan tersebut.
Maftui, salah seorang warga mengatakan, penyergapan terduga teroris terjadi sekitar pukul 12.00 WIB. Saat itu mobil Avanza yang dikendarai para terduga teroris melaju dari Anyer menuju Kota Cilegon.
"Saya juga terkejut melihat mobil Avanza langsung dikepung. Kemudian ada suara tembakan. Kelihatannya satu orang tewas. Satu lagi masih hidup," terangnya.
Baca juga:
Polisi Inggris tangkap tujuh orang diduga terkait teror London
1 Terduga teroris di Cilegon tewas saat baku tembak dengan Densus 88
Densus 88 tangkap 2 terduga teroris di pabrik semen di Cilegon
Ini kata Wali Kota Sadiq Khan soal teror di London
Video saat-saat korban teror London loncat ke Sungai Thames
-
Dimana serangan teroris terjadi? Serangan tersebut terjadi di gedung teater Crocus City Hall yang berlokasi di Krasnogorsk, sebuah kota yang terletak di barat ibu kota Rusia, Moskow.
-
Dimana Densus 88 menemukan bukti ancaman terhadap Paus Fransiskus? Kita temukan barang barang yang terkait propaganda saja seperti penggunaan logo logo, foto-foto, kemudian kata-kata.
-
Apa yang ditemukan Densus 88 saat menangkap ketujuh pelaku ancaman terhadap Paus Fransiskus? "Kita temukan barang barang yang terkait propaganda saja seperti penggunaan logo logo, foto-foto, kemudian kata-kata. Logo ISIS misalnya, logo-logo yang merujuk pada tanda tertentu yang biasa digunakan kelompok teror, salah satu misalnya bendera bendera itu ya," kata dia di GBK, Jumat (6/9).
-
Bagaimana Densus 88 menemukan ancaman terhadap Paus Fransiskus? Hasil pemantauan, ditemukan postingan-postingan bermuatan ancaman dan provokasi yang ditujukan kepada Paus Fransiskus saat melakukan kunjungan ke Indonesia.
-
Di mana kejadian teror suara ketuk pintu ini terjadi? Belum lama ini, sebuah kejadian yang tak biasa terjadi di Kecamatan Cikande, Kabupaten Serang, Banten.
-
Apa yang terjadi di Kampung Gintung, Desa Cibenda, Bandung Barat? Sebagaimana diberitakan, puluhan rumah di Kampung Gintung, Desa Cibenda, Kecamatan Cipongkor, Kabupaten Bandung Barat (KBB) diterjang longsor pada Minggu (24/3/2024) sekitar pukul 23.00 WIB.