Ini momen haru petugas PJR bantu istri TNI melahirkan di mobil
Kemacetan Jakarta membuat istri Ono terpaksa melahirkan bayinya di dalam mobil.
Menanti kelahiran seorang anak menjadi momen bahagia bagi sepasang suami istri, termasuk anggota Korem 051 Cikarang Pelda Ono Cahyono dan istrinya Purnamawati (26). Sayang, kemacetan yang terjadi di Jakarta membuat istri Ono terpaksa melahirkan bayinya di dalam mobil.
Sebelum peristiwa itu berlangsung, dia sempat meminta bantuan petugas Patroli Jalan Raya (PJR) Polda Metro Jaya untuk membantu mengantarkan dia dan istrinya ke rumah sakit. Permintaan itu dipenuhi, dengan mobil patroli keduanya sempat diantar menerobos kemacetan.
Rupanya, kelahiran sang anak sudah semakin dekat. Mobil pribadi yang dikawal polisi tiba-tiba berhenti, Ono turun dari kendaraannya dan meminta Aiptu Sugeng dan Aipda Saefudin Zuhri menyopiri mobilnya. Sedang Ono membantu menenangkan sang istri.
Di tengah perjalanan, Purnawati melahirkan bayi perempuan. Keduanya lantas diantarkan menuju rumah sakit terdekat di kawasan Cempaka Putih.
Berikut video momen-momen mengharukan saat istri TNI melahirkan di mobil:
Baca juga:
Cerita petugas PJR bantu istri TNI melahirkan di dalam mobil
Sosok Ipda Perida, Polwan yang dibentak siswi ngaku anak jenderal
Sonya Depari harusnya malu lihat anak jenderal jujur ini
Bikin haru, polisi ini beri gelandangan sepasang sepatu baru
Aktif di media, Kombes Iqbal raih kabid humas terbaik se-Indonesia
-
Di mana TNI dibentuk? Dahulu TNI dibentuk dan dikembangkan dari sebuah organisasi bernama Badan Keamanan Rakyat (BKR).
-
Siapa menantu Panglima TNI? Kini Jadi Menantu Panglima TNI, Intip Deretan Potret Cantik Natasya Regina Ini potret cantik Natasya Regina, menantu panglima TNI.
-
Bagaimana cara Jenderal Polisi memberikan penghargaan kepada anggota TNI? Dalam kesempatan yang sama, Mathius memberikan penghargaan yang luar biasa kepada anggota Yonif 751/VJS.
-
Siapa anggota TNI yang mendapat penghargaan dari Jenderal Polisi? Penghargaan tersebut diberikan kepada Prada Triwandi Werfan Sentana Nababan.
-
Siapa yang kagum dengan kekuatan TNI? Gamal Abdul Nasser Adalah Sahabat Dekat Presiden Sukarno Keduanya menjadi pelopor gerakan Non Blok. Karena dekat, Nasser bicara terus terang pada Presiden Sukarno.
-
Siapa sosok penemu ransum TNI? Pencipta ransum TNI ternyata bukanlah seorang tentara, melainkan seorang dokter.