Jadi bandar togel, kakek 63 tahun bikin resah warga
Jadi bandar togel, kakek 63 tahun bikin resah warga. Samino (63), seorang kakek yang tinggal di Jalan Otto Iskandardinata, kawasan Sidodamai, Samarinda, Kalimantan Timur menjadi bandar judi togel yang meresahkan para tetangga di sekitarnya. Samino diciduk polisi di rumahnya, Senin (27/2) sore kemarin.
Samino (63), seorang kakek yang tinggal di Jalan Otto Iskandardinata, kawasan Sidodamai, Samarinda, Kalimantan Timur menjadi bandar judi togel yang meresahkan para tetangga di sekitarnya. Samino diciduk polisi di rumahnya, Senin (27/2) sore kemarin.
"Kami selidiki rumahnya dulu. Benar saja, ada aktivitas seorang pria di dalam rumah itu, melakukan perjudian togel," kata Kanit Reskrim Polsekta Samarinda Ilir Ipda Purwanto kepada merdeka.com, Selasa (28/2) malam.
Bersama barang bukti berupa telepon selular, uang tunai Rp 550.000, dan alat tulis, ikut disita polisi. Tidak ada perlawanan saat Samino digelandang ke Polsekta Samarinda Ilir, di Jalan Bhayangkara.
"Kita interogasi dia ya (Samino). Cara memesan nomor togel, ada yang datang langsung dan ada juga yang lewat pesan singkat SMS. Jadi setelah tersangka berhasil menjual undian, atau judi togel, uang dari hasil penjualan, tidak disetorkan kepada pada orang lain. Jadi, dia sendiri yang menjadi bandar togel," tambahnya.
Masih dari hasil pemeriksaan penyidik Reskrim, Samino menjadikan aktivitas perjudiannya itu sebagai pendapatan utamanya. "Ya, dia menjadikan aktivitas perjudiannya itu sebagai mata pencahariannya," sebut Puwanto.
Kakek Samino kini meringkuk di sel tahanan kepolisian. Dia ditetapkan sebagai tersangka, dan dijerat dengan pasal 303 KUHP tentang Perjudian.