Jembatan Penghubung Dermaga di Nusa Penida Ambruk, 35 Turis Tercebur ke Laut
Jembatan itu ambruk akibat over kapasitas karena para penumpang tidak bergerak saat ada di jembatan itu.
Viral video memperlihatkan jembatan penghubung boat dengan dermaga ponton di Pelabuhan Banjar Nyuh, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung, Bali, ambruk pada Kamis (15/12) sore. Sebanyak 35 orang penumpang yang menunggu antrean masuk ke kapal tercebur ke laut.
Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta membenarkan peristiwa tersebut terjadi di Pelabuhan Banjar Nyuh. Pelabuhan itu berada di bawah pengelolaan Unit Penyelenggaraan Pelabuhan (UPP) Nusa Penida.
-
Kapan Desa Wisata Nusa meraih juara? Desa Wisata Nusa telah menyabet juara di Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2021 kategori homestay.
-
Kapan Jembatan Parhitean diresmikan? Saat jembatan ini rampung dikerjakan pasca Kemerdekaan, bangunan ini akhirnya diresmikan oleh Wakil Presiden RI, Drs. Mohammad Hatta pada tahun 1950 yang didampingi oleh Gubernur Sumatera, TM Hassan.
-
Apa yang menjadi daya tarik utama dari objek wisata Jembatan Girpasang? Keindahan Kampung Girpasang memang tiada duanya. Di sana ada sebuah jembatan gantung panjang yang di bawahnya terdapat jurang yang amat dalam. Selain itu di sana juga ada gondola penyeberangan yang bisa dinikmati pengunjung untuk menyeberang melintasi jurang.
-
Kapan Desa Wisata Muara Jambi diresmikan? Melansir dari jadesta.kemenparekraf.go.id, Desa Wisata Muara Jambi sudah diresmikan oleh Gubernur Jambi pada 2017 silam.
-
Di mana letak Desa Wisata Muara Jambi? Salah satu destinasi wisata desa yang ada di Jambi bernama Desa Wisata Muara Jambi yang terletak di Kecamatan Maro Sebo, Kabupaten Muaro Jambi, Jambi.
-
Apa yang diresmikan oleh Kemenparekraf di Desa Wisata Jerowaru? Ekowisata Bale Mangrove adalah bukti nyata kolaboraksi yang kuat dari keberlanjutan program Kampanye Sadar Wisata (KSW) 5.0 di Desa Wisata Jerowaru,” kata dia.
"Itu Pelabuhan Banjar Nyuh, itu di bawah pengelola Pelabuhan UPP Nusa Penida. Jadi itu dibawa Kementerian Perhubungan. Jadi Pelabuhan itu baru saja selesai, dibangun dan sudah diuji coba. Dan lebih jelas bisa bertanya kepada Kepala UPP-nya tentang itu," kata Bupati Suwirta saat dihubungi Kamis (15/12) malam.
Jembatan itu ambruk akibat over kapasitas karena para penumpang tidak bergerak saat ada di jembatan itu.
"Over kapasitas, saya tadi sudah sempat nelpon UPP Nusa Penida. Jadi disampaikan sudah diberikan (untuk) mencoba (jembatan). Tapi penumpangnya 55 (orang) mereka tidak bergerak sehingga berat sekali, akhirnya roboh," ujarnya.
Suwirta meminta UPP Nusa Penida untuk meninjau dan mengevaluasi penyebab ambruknya jembatan pelabuhan Banjar Nyuh.
"Tentu saya sudah tugaskan UPP (Nusa Penida) untuk segera ditangani, apalagi itu dalam masa pemeliharaan tentunya nanti UPP bisa meninjau dan mengevaluasi lagi, terkait dengan apa ada salah kontruksi atau bagaimana," ujarnya.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Hanya saja wisatawan yang didominasi WNA tercebur ke laut.
"Tidak ada korban, cuma wisatawan nyemplung ke laut dan syukur lautnya dangkal, cuma ada handphone yang rusak karena nyemplung ke laut," ujarnya.
Sementara, Kasih Humas Polres Klungkung, Bali Iptu Agus Widiono saat dihubungi belum ada jawaban.
(mdk/ray)