JK puas pencairan dana KPS hanya 4 menit
Dana perlindungan sosial ini sudah bisa dicairkan sejak kemarin.
Wakil Presiden Jusuf Kalla menilai proses pencairan dana program Simpanan Keluarga Sejahtera melalui Kartu Perlindungan Sosial (KPS) di Kantor Pos, Rawamangun, Jakarta Timur, terbilang bagus. JK mengaku puas dengan proses pencairan karena cepat.
"Bagus. Prosesnya cepat. Setengah menit. Itu ibu-ibu tadi cairkan uangnya. Kira-kira 1-2 menit proses dapat uangnya 3-4 menit, tapi antrean tergantung situasi," kata JK, Rabu (19/11).
JK menilai, program ini bukan hal baru, oleh sebab itu masyarakat sudah memahami prosesnya. "Kartunya masih kartu lama. Sama saja prosesnya. Di setiap dinding kantor pos di jelaskan prosesnya. Tadi mereka bisa memahami dengan cepat. Ya kalau kurang (penjelasan dari) petugas kantor pos, depsos akan memberikan penjelasan," papar JK.
JK menjelaskan, bantuan dana Program Simpanan Keluarga Sejahtera terkait dengan kenaikan harga BBM subsidi dengan alokasi dana sebesar Rp 6,2 triliun dan jumlah Rumah Tangga Sasaran (RTS) sebanyak 15,6 juta.
KIP, KIS dan KKS dananya akan diambil sebagian dari alokasi subsidi BBM dalam APBN 2015. "Oh ya, memang kalau bantuan kesejahteraan sosial ini ada hubungannya dengan kenaikan BBM. Kalau KIP dan KIS memang baru diberikan karena subsidi itu dialihkan," jelas JK.