JK: Tak mungkin deal barter sandera WNI dengan OPM bandar narkoba
Meski demikian, kata JK, pemerintah tetap memberi instruksi Menko Polhukam untuk negosiasi dengan Papua Nugini.
Dua Warga Negara Indonesia (WNI) yang bekerja sebagai penebang kayu di Papua Nugini disandera oleh kelompok Organisasi Papua Merdeka (OPM). Separatis bersenjata ini meminta barter sandera dengan dua temannya yang ditahan polisi di Papua karena menjadi bandar narkoba.
Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) mengaku sudah mendapat laporan penyanderaan WNI oleh kelompok separatis Papua Nugini. Menurutnya, sudah ada instruksi bernegosiasi dengan pemerintah Papua Nugini.
"Saya semalam dilaporkan oleh Pak Menko Polhukam tentang bahwa beliau sudah memerintahkan panglima di sana dan tentu juga aparat yang lain untuk segera bernegosiasi dengan pemerintah Papua Nugini," kata JK di kantornya, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Selasa (15/9).
JK menegaskan, tidak mungkin pemerintah Indonesia menyetujui tuntutan para anggota separatis OPM tersebut.
"Tentu pasti tidak mungkin kita deal begitu. Tidak mungkin itu, apalagi (kasus) narkoba kan," ucap JK.
Mengenai upaya penyelamatan sandera, JK mengatakan, pihak keamanan di bawah koordinasi Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan Luhut Pandjaitan sedang berupaya membebaskan para sandera.
"Itu tentu pihak keamanan kita di bawah Menko Polhukam bekerja keras untuk itu," tutup JK.
-
Apa yang dilakukan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Papua? Pak Kapolri beliau jam 5 sudah berada di Papua, dengan Panglima TNI. Jadi beliau tidak bisa hadir, karena beliau tidak bisa hadir tentunya kita tidak mengikutsertakan para pejabat lainnya. Sehingga murni kita adalah PP Polri pada acara hari ini ya.
-
Apa yang terjadi di video yang viral tentang Brimob dan TNI di Papua? Sebuah video memperlihatkan anggota Brimob dan TNI yang sedang baku tembak dengan KKB OPM Papua dan membuat situasi memanas.
-
Kenapa situasi baku tembak di Papua semakin memanas? Anggota Brimob dan TNI pun kerap terlibat baku tembak dengan para teroris di Papua yang semakin lama mulai berani menyerang TNI dan Polri yang berjaga di sana.
-
Kapan Wibowo Wirjodiprodjo meninggal? Di akhir hidupnya, Ari dan Ira Wibowo menceritakan bahwa sang ayah pergi dengan tenang, tanpa rasa sakit, dan dikelilingi oleh keluarga tercinta.
-
Kapan Daerah Istimewa Kalimantan Barat (DIKB) dibentuk? Dilansir dari kanal YouTube Bimo K.A, Daerah Istimewa Kalimantan Barat terbentuk pada tahun 1946.
-
Apa yang ditemukan oleh para ilmuwan di Papua Nugini? Hasil penelitian menunjukkan, tengkorak manusia yang ditemukan di pantai utara Papua Nugini pada 1929 diperkirakan merupakan korban tsunami tertua di dunia.
Baca juga:
DPR minta pemerintah tolak barter 2 WNI dengan tahanan narkoba OPM
Jika diizinkan, pasukan elite TNI 5 menit bebaskan WNI disandera OPM
Penyandera dua WNI di Papua Nugini jadi DPO
Panglima TNI tunggu hasil negosiasi PNG bebaskan 2 WNI disandera OPM
2 WNI disandera OPM, DPR minta utamakan dialog sebelum TNI bertindak