Jokowi Cek Pembangunan Dasar IKN Nusantara Didampingi Puan Maharani
Jokowi mengatakan, adanya dua hal tersebut menunjukkan pembangunan dasar di Ibu Kota Nusantara (IKN) telah dimulai.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau pembangunan dasar Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Kalimantan Timur. Selain didampingi Menteri PUPR Basuki Hadimulyono, nampak Ketua DPR Puan Maharani 'menempel' turut ikut dalam tinjauan.
Melalui dokumentasi diterima dari Biro Pers Sekretariat Presiden, terlihat Jokowi, Puan dan Menteri PUPR Basuki Hadimulyono tengah melihat adanya pembangunan Bendungan Sepaku Semoi dan Persemaian Mentawir, di Kabupaten Penajam Paser Utara, Provinsi Kalimantan Timur.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Apa isi dari gugatan terhadap Presiden Jokowi? Gugatan itu terkait dengan tindakan administrasi pemerintah atau tindakan faktual.
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Dimana Presiden Jokowi bermalam di IKN? Kepala Negara Bermalam di IKN Jokowi sudah beberapa kali bermalam di IKN
-
Siapa yang meminta tanda tangan Presiden Jokowi? Pasangan artis Vino G Bastian dan Marsha Timothy kerap disebut sebagai orang tua idaman. Pasalnya demi impian sang anak, Jizzy Pearl Bastian, pasangan orang tua ini rela melakukan segala cara.
-
Siapa saja yang bertemu dengan Presiden Jokowi? Sejumlah petinggi PT Vale Indonesia Tbk bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (5/8) pagi. Petinggi PT Vale yang datang ke Istana di antaranya Direktur PT Vale Indonesia Febriany Eddy, Chairman Vale Base Metal Global Mark Cutifani, dan Chief Sustainable and Corp Affair Vale Base Metal Emily Olson.
Jokowi mengatakan, adanya dua hal tersebut menunjukkan pembangunan dasar di Ibu Kota Nusantara (IKN) telah dimulai.
"Adanya bendungan ini menunjukkan pembangunan basic di infrastruktur sudah mulai. Juli nanti, pembangunan jalan utama dari jalan tol Balikpapan juga dimulai," kata Jokowi di Bendungan Sepaku Semoi, Rabu
(22/6).
Selain itu, lanjut kepala negara, adanya Persemaian Mentawir menunjukkan pembangunan di IKN ini turut memerhatikan lingkungan. Dia
pun meminta agar pembangunan Bendungan Sepaku Semoi dapat diselesaikan lebih cepat dari rencana.
Mendengar permintaan itu, Direktur Jenderal Sumber Daya Air Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Jarot Widyoko menyanggupi agar bendungan dapat selesai pada awal 2023 dan bukan akhir 2023.
"Dengan adanya percepatan, kami menargetkan akan selesai pada Januari atau Februari 2023," ucap Jarot.
Jokowi menjelaskan, bendungan itu nantinya akan menjadi sumber air baku yang bisa diolah untuk memasok kebutuhan air bagi 1,5 juta penduduk. Selain itu, air dari bendungan yang disalurkan ke masyarakat juga bisa menjadi air siap minum.
"Kalau (air) enggak bisa diminum langsung, percuma (ibu kota) kita pindah," kata Basuki menjawab penjelasan Jokowi.
Turut hadir dalam peninjauan Bendungan Sepaku Semoi, Ketua DPR RI Puan Maharani, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia, Kepala Badan Otorita IKN Bambang Susantono, dan Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor.
Reporter: Muhammad Radityo/Liputan6.com
Baca juga:
Presiden Jokowi Bertolak ke IKN Nusantara Besok, Tinjau Waduk hingga Titik 0
Jokowi Gambarkan Besarnya Anggaran Subsidi Energi: Bisa Bangun Ibu Kota
Menteri Basuki: Pembangunan Infrastruktur Dasar Ibu Kota Baru Dimulai Agustus 2022
Luhut Bertemu Presiden UEA dan Pangeran Arab, Bahas Haji Hingga Investasi di IKN
Airlangga: IKN Jadi Stimulus Pemerataan Pertumbuhan Ekonomi
Tahun Depan, Jenderal Bintang Satu dari Brimob akan Pimpin Polres Khusus di IKN
Menko Airlangga Ungkap Ibu Kota Nusantara Bertujuan Sebagai Economic Super Hub
KSPI: Sebanyak 150.000 Buruh Garap Pembangunan IKN