Jokowi ingin jadikan Indonesia negara ekonomi digital terbesar
Impian tersebut disampaikan di hadapan Presiden Finlandia.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Presiden Finlandia, Sauli Vainamo Niinisto sepakat meningkatkan hubungan kerja sama bilateral. Selain di bidang ekonomi dan perdagangan, Indonesia juga mengajak Finlandia untuk meningkatkan kerja sama di bidang energi.
"Di bidang energi kita mengajak Finlandia untuk bekerja sama mengembangkan energi terbarukan dan efisiensi ekonomi," kata Jokowi di Istana, Jakarta, Selasa (3/11).
Kepada Presiden Finlandia, Jokowi menyampaikan visi ekonomi digital Indonesia. Jokowi mengajak Finlandia untuk bekerja sama di bidang teknologi.
"Kemudian juga di bidang ekonomi digital kita juga menyampaikan visi Indonesia sebagai negara ekonomi digital terbesar di Asia Tenggara dan tadi kita mengajak perusahaan-perusahaan besar di Finlandia di bidang teknologi informasi untuk memanfaatkan momentum ini," jelas Jokowi.
Selain itu, Jokowi dan Presiden Finlandia juga membahas beberapa perkembangan isu global. Baik yang berkaitan dengan pengungsi dari Timur Tengah dan Afrika Utara.
"Dan kita memiliki keprihatinan yang sama. Dan saya menyampaikan pentingnya mendorong tumbuhnya budaya penyelesaian konflik secara damai dan budaya toleransi serta kerja sama mediasi," terang Jokowi.
"Terakhir, kita juga membahas isu perubahan iklim dan rencana konferensi di Paris, saya menyampaikan komitmen Indonesia dan harapan agar negara industri dapat memberikan contoh pengurangan emisi dan memberikan dukungan implementasi pada negara yang berkembang," tutup Jokowi.
Baca juga:
RI-Finlandia sepakat tingkatkan perdagangan hingga USD 1 M
Keakraban Jokowi & Presiden Finlandia ngobrol santai di teras Istana
Jokowi terima kunjungan kehormatan Presiden Finlandia di Istana
JK dukung Polri usut pengunggah foto Jokowi bertemu Suku Anak Dalam
PAN: Kalau ada menteri membandel, direshuffle saja
-
Bagaimana cara Indonesia dan Malaysia memperkuat kerja sama bilateral mereka? Kunjungan tersebut merupakan pertemuan yang sukses, dan kedua Kepala Negara menyetujui untuk meningkatkan kerja sama di berbagai bidang, serta berkomitmen untuk menyelesaikan beberapa masalah perbatasan kedua negara.
-
Bagaimana Presiden Jokowi diajak berfoto bersama? Jokowi bersama Menhan, Panglima TNI, dan tiga kepala staf kemudian kompak berfoto bersama menggunakan jaket bomber berwarna biru tua.
-
Kapan pertemuan Jokowi dengan Presiden JAPINDA? Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan pertemuan dengan Presiden Japan-Indonesia Association (JAPINDA), Fukuda Yasuo, di Imperial Hotel, Tokyo, Jepang.
-
Di mana Paus Fransiskus bertemu dengan Presiden Jokowi? Presiden Jokowi menerima kunjungan kenegaraan dari pemimpin Gereja Katolik sekaligus Kepala Negara Vatikan, Paus Fransiskus, di Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu, 4 September 2024.
-
Siapa saja yang bertemu dengan Presiden Jokowi? Sejumlah petinggi PT Vale Indonesia Tbk bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (5/8) pagi. Petinggi PT Vale yang datang ke Istana di antaranya Direktur PT Vale Indonesia Febriany Eddy, Chairman Vale Base Metal Global Mark Cutifani, dan Chief Sustainable and Corp Affair Vale Base Metal Emily Olson.
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.