Jokowi Perkenalkan Mahfud MD Menko Polhukam, Luhut Menko Kemaritiman dan Investasi
Kemudian Jokowi menunjuk Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto sebagai Menko Perekonomian. Lalu Muhadjir Effendy menjadi Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) dan Luhut Binsar Pandjaitan sebagai Menko Kemaritiman dan Investasi.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin memperkenalkan para menteri Kabinet Kerja Periode 2019-2024. Yang pertama, Jokowi mengumumkan mantan Ketua MK Mahfud MD sebagai Menko Polhukam.
"Pertama profesor doktor Muhammad Mahfud MD sebagai Menko Polhukam. Berdiri dong," kata Jokowi yang membacakan nama menteri sembari duduk di Tangga Istana Merdeka, Rabu (23/10).
-
Apa yang terjadi di Bukber Kabinet Jokowi? Bukber Kabinet Jokowi Tak Dihadiri Semua Menteri 01 & 03, Sri Mulyani: Sangat Terbatas
-
Apa yang mungkin diberikan Jokowi untuk Kabinet Prabowo? Tak hanya memberikan pendapat, mantan Wali Kota Solo tersebut juga bisa memberikan usulan nama untuk kabinet mendatang.
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Apa tanggapan Jokowi soal rencana Prabowo menambah jumlah Kementerian? Jokowi mengaku tak memberi masukan kepada Prabowo soal penambahan kementerian.
Kemudian Jokowi menunjuk Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto sebagai Menko Perekonomian. Lalu Muhadjir Effendy menjadi Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) dan Luhut Binsar Pandjaitan sebagai Menko Kemaritiman dan Investasi.
"Yang kedua bapak Airlangga Hartarto sebagai Menko Perekonomian. Saya kira kita ingin terobosan-terobosan yang mensinergikan sehingga ada peluang kerja semakin meningkatkan perekonomian," kata Jokowi.
"Yang ketiga Bapak Muhadjir Effendy sebagai Menko PMK yang akan mengawal akselerasi pengentasan kemiskinan, toleransi, solidaritas nasional dan revolusi mental," sebut Jokowi.
"Yang keempat bapak Luhut Binsar Pandjaitan sebagai Menko Kemaritiman dan Investasi," sebut Jokowi.
Baca juga:
Jelang Pelantikan Menteri, Gerai Foto Jargon 'Bersatu Maju Bersama' Hiasi Istana
Muhadjir, Retno dan Istri Puspayoga Merapat ke Istana Jelang Pelantikan Menteri
Jelang Dilantik Sebagai Menteri, Luhut dan Teten Datang ke Istana Bersama Istri
Jokowi Tunjuk Kakak Cak Imin Jadi Mendes, Ida Menaker & Agus Suparmanto Mendag
Jokowi Lantik Menteri Hari Ini, Prabowo Hingga Sri Mulyani Hadir ke Istana
Dua Hari Jokowi Mencari Menteri
Tak Pakai Baju Putih, Para Calon Menteri Pakai Batik di Istana