Kapolda Banten Minta Distribusi Logistik ke Pulau dan TPS Jauh Dilakukan Lebih Awal
Kapolda Banten Irjen Pol Tomsi Tohir meminta Komisi Pemilihan Umum (KPU) mempercepat distribusi surat suara ke pulau-pulau yang ada di wilayah Banten. Hal ini mempertimbangkan cuaca dan akses medan jalan yang sulit dan jauh.
Kapolda Banten Irjen Pol Tomsi Tohir meminta Komisi Pemilihan Umum (KPU) mempercepat distribusi surat suara ke pulau-pulau yang ada di wilayah Banten. Hal ini mempertimbangkan cuaca dan akses medan jalan yang sulit dan jauh.
Menurutnya, permintaan ini demi kelancaran pelaksanaan Pemilu serentak 2019. Sebab dalam proses persiapannya, kendala tidak bisa diprediksi.
-
Kapan Pemilu 2019 diadakan? Pemilu terakhir yang diselenggarakan di Indonesia adalah pemilu 2019. Pemilu 2019 adalah pemilu serentak yang dilakukan untuk memilih presiden dan wakil presiden, anggota DPR RI, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten Kota, dan DPD.
-
Kapan pemilu 2019 dilaksanakan? Pemilu 2019 merupakan pemilihan umum di Indonesia yang dilaksanakan pada tanggal 17 April 2019.
-
Mengapa Pemilu 2019 di sebut Pemilu Serentak? Pemilu Serentak Pertama di Indonesia Dengan adanya pemilu serentak, diharapkan agar proses pemilihan legislatif dan pemilihan presiden dapat dilakukan dengan lebih efisien dan efektif.
-
Apa saja yang dipilih dalam Pemilu 2019? Pada tanggal 17 April 2019, Indonesia menyelenggarakan Pemilu Serentak yang merupakan pemilihan presiden, wakil presiden, anggota DPR, DPD, dan DPRD secara bersamaan.
-
Apa yang menjadi fokus utama Pemilu 2019? Pemilu 2019 ini menjadi salah satu pemilu tersukses dalam sejarah Indonesia.Pemilu ini memiliki tingkat partisipasi pemilih yang sangat tinggi. Joko Widodo dan Ma'ruf Amin berhasil memenangkan pemilu.
-
Apa yang diraih Partai Gerindra di Pemilu 2019? Pada Pemilu 2019, perolehan suara Partai Gerindra kembali naik, walau tidak signifikan. Partai Gerindra meraih 12,57 persen suara dengan jumlah pemilih 17.594.839 dan berhasil meraih 78 kursi DPR RI.
"TPS (tempat pemungutan suara) pulau ini kami berharap lebih awal karena khawatir ada faktor cuaca dan yang lain-lain," kata Kapolda saat ekspos kesiapan Pemilu 2019 di Kota Serang, Jumat (12/4).
Selain ke pulau yang ada di Banten, pendistribusian logistik ke TPS yang berlokasi jauh serta medan sulit, juga harus dikirim lebih awal.
"Harus diperhitungkan dan juga lokasi-lokasi TPS yang jauh itu juga sangat berkaitan dengan curah hujan. Kalau jalanan becek itu harus menunggu jalan kering baru bisa ke naik ke gunung itu bisa makan waktu lama," katanya.
Kapolda memastikan personel kepolisian dibantu TNI akan melakukan pengawalan pendistribusian ke setiap titik lokasi TPS.
"Untuk Pulau kita menyiapkan kapal patroli, kapal kita cukup dengan jumlahnya 19 itu cukup untuk pengawalan. Berkaitan TPS jarak jauh besok pagi data diberikan kita akan melakukan ekstra pengawalan lagi," katanya.
Di tempat yang sama, Ketua KPU Banten Wahyul Furqon mengatakan pengiriman logistik dari tingkat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) ke tingkat Panitia Pemungutan Suara (PPS) pada H-2 pemungutan suara.
"Tapi untuk TPS pulau dan TPS jarak yang jauh akan dilakukan H-3 pemungutan suara," katanya.
Baca juga:
KPU dan Bawaslu Gagal Lihat Bukti Surat Suara Tercoblos di Malaysia
Rapat dengan Bawaslu, KPU Putuskan Pemungutan Suara di Malaysia Tetap Berjalan
Caleg Gerindra Usul Pembentukan Badan Pengawas Independen Pantau Pemilu di Malaysia
DPT Pemilu 2019 di Jawa Barat Bertambah 2,5 Persen
Politik Uang Diyakini Digunakan Masif Mulai 14 April-17 April
Kampanye PPP di Tasikmalaya Ricuh, Simpatisan Ribut Saat Konser Dangdut