Keberangkatan Haji 2022, Pemerintah Tunggu Keputusan Arab Saudi
Yaqut menegaskan, Indonesia siap apabila tahun 2022 jemaah diberangkatkan atau tidak. Pihaknya juga telah menyiapkan sejumlah skema terkait hal ini.
Pemerintah Indonesia saat ini masih menunggu keputusan dari Pemerintah Arab Saudi mengenai keberangkatan jemaah haji tahun 2022.
Menteri Agama RI, Yaqut Cholil Qoumas mengatakan, Indonesia akan segera memberangkatkan tim ke Arab Saudi untuk mengkonfirmasi hal tersebut secara langsung.
-
Siapa yang berangkat haji? Rezky Aditya merasa sangat bersyukur atas kesempatan yang diberikan oleh Yang Maha Kuasa kepada dirinya dan istrinya, Citra Kirana, untuk dapat menunaikan ibadah haji tahun ini.
-
Apa itu haji? Haji sendiri merupakan salah satu rukun Islam yang bisa ditunaikan. Haji merupakan ibadah yang ditunaikan setelah syahadat, salat, zakat, dan puasa. Namun dalam syariatnya, menunaikan ibadah Haji dapat dilakukan apabila seorang muslim mampu melaksanakannya.
-
Apa yang dimaksud dengan gelar Haji dan Hajah di Indonesia? Masyarakat Indonesia tentu sudah tidak asing dengan penyebutan gelar Haji atau Hajah. Tidak bisa dipungkiri, masyarakat Indonesia memiliki tradisi memberi gelar 'Haji' atau 'Hajah' di depan nama orang usai menunaikan ibadah Haji.
-
Kapan calon jamaah haji plus berangkat? Dalam hal waktu tunggu, periode untuk haji plus biasanya lebih singkat dibandingkan haji reguler.Akibatnya, biaya untuk program haji plus cenderung lebih tinggi.
-
Bagaimana orang-orang di masa lalu memperoleh gelar Haji? Bagaimana tidak, mereka harus mengarungi lautan, menghindari perompak, menerjang badai selama berbulan-bulan hingga menjelajah gurun pasir. Saat berhasil kembali selamat ke Tanah Air, orang tersebut kemudian dianggap berhasil memperoleh kehormatan dan anugerah.
"Mudah-mudahan (bisa diberangkatkan). Kita sedang melakukan komunikasi dengan pemerintah Saudi, dan tim kita awal bulan depan berangkat ke Saudi untuk memperjelas apakah haji tahun ini bisa diberangkatkan atau tidak," katanya usai melantik pengurus Ikatan Alumni UIN Suska Riau di Pekanbaru, Rabu (23/2).
Dia menegaskan, Indonesia siap apabila tahun 2022 jemaah diberangkatkan atau tidak. Pihaknya juga telah menyiapkan sejumlah skema terkait hal ini.
Pertama adalah skema apabila jemaah haji bisa diberangkatkan sesuai kuota penuh. Kemudian skema keberangkatan 30 persen jemaah dan juga skema apabila memang Saudi tidak mengizinkan keberangkatan haji sama sekali.
"Skema ini sudah kita siapkan, mitigasinya sudah kita buat, secara teknis kita siap. Kalau pemerintah Saudi membuka negaranya untuk jamaah haji dunia, kita sudah siap untuk memberangkatkan jamaah haji ke sana," tutup Yaqut.
Baca juga:
Warga Kepulauan Riau yang Daftar Tahun 2022 Baru Bisa Berangkat Tahun 2041
DPR Segera Kaji Usulan Kenaikan Biaya Haji
Jokowi Terbitkan Peraturan Pemerintah Koordinasi Penyelenggaraan Haji
Tak Cuma Beli Tanah, BPJS Kesehatan Jadi Syarat Wajib Haji-Umrah dan Penerima KUR
Biaya Haji 2022 Rp45 Juta, PKS: Harusnya Lebih Rasional dan Terjangkau
Biaya Haji Rp45 Juta Belum Final, Ketua Komisi VIII Berupaya Tekan Kenaikan