Kedaulatan negara tanpa pengembangan Iptek, omong kosong!
Poempida mengatakan apa yang disampaikan Jokowi-JK dalam kampanyenya sudah ada solusinya.
Politikus Poempida Hidayatullah menegaskan pemerintahan Jokowi-JK harus mengutamakan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (Iptek). Menurut menantu Fahmi Idris ini, kedaulatan rakyat tak akan berhasil tanpa kemajuan Iptek.
"Kedaulatan NKRI tidak hanya bisa diwacanakan, tapi harus didukung banyak hal untuk kedaulatan sejati. Kedaulatan suatu negara, tanpa pengembangan iptek, omong kosong," ujar Poempida dalam acara bertajuk 'Indonesia Menjawab Tantangan Masa Depan' di Tugu Proklamasi, Jakarta, Sabtu (6/9).
Poempida mencontohkan Pindad. Dia mengatakan Pindad mampu memproduksi senjata dengan teknologi mutakhir seperti senjata produksi tahun 2014 dan juga mobil Anoa dengan teknologi tinggi antipeluru. "Jika Pindad didukung pemerintah dalam bentuk kebijakan dan anggaran maka bisa berkompetisi di mancanegara," tutur dia.
Poempida menuturkan saat ini Indonesia memiliki banyak teknologi yang cukup hebat. Maka acara ini diselenggarakan tak lain untuk memperlihatkan kepada masyarakat bahwa apa yang disampaikan Jokowi-JK dalam kampanyenya sudah ada solusinya.
"Tujuannya ingin menunjukkan kepada publik dan masyarakat bahwa hal-hal yang disampikan Pak Jokowi-JK dalam kampanye, di depan mata ini sudah ada solusinya," ungkap dia.