Ketemu Jokowi, PGI minta Perppu Ormas tidak jadi alat kekuasaan
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengundang pimpinan Persekutuan Gereja-gereja Indonesia (PGI) ke Istana Merdeka, Jakarta. Jokowi menyampaikan penghargaan atas kerja PGI dalam merawat kemajemukan dan nilai-nilai kebangsaan.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengundang pimpinan Persekutuan Gereja-gereja Indonesia (PGI) ke Istana Merdeka, Jakarta. Jokowi menyampaikan penghargaan atas kerja PGI dalam merawat kemajemukan dan nilai-nilai kebangsaan.
"Berikutnya Presiden banyak sekali menjelaskan tentang pembangunan di Papua ketika sekarang banyak sorotan HAM di Papua," ucap Sekretaris Umum PGI, Gomar Gultom di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (31/7).
Dalam pertemuan ini, Jokowi juga menyampaikan bahwa langkah pemerintah tetap berbasis pada konstitusi. Sehingga tekanan yang datang dari kelompok-kelompok anti-Pancasila bisa ditangkal.
PGI menyambut baik pernyataan Jokowi. Menurut PGI, Perppu yang baru diterbitkan pemerintah yakni Perppu Nomor 2 Tahun 2017 tentang Organisasi Kemasyarakatan menunjukkan komitmen pemerintah dalam menegakkan Pancasila.
"PGI juga menyampaikan pesan agar apa yang sudah ditempuh selama ini dengan perbaikan bangsa ini diteruskan Presiden dan tidak mundur oleh tekanan-tekanan dari kelompok yang tidak menginginkan negara ini maju," sambung dia.
Di samping itu, PGI juga menyarankan agar pemerintah memberi penjelasan lugas kepada masyarakat mengenai langkah kongkret yang diambil pemerintah. Sebab, dikhawartirkan ada pihak-pihak yang memutarbalikkan fakta di media sosial.
"Informasi bisa dipelintir. Oleh karena itu, PGI memesankan agar penjelasan lebih lugas kepada masyarakat diteruskan oleh pemerintah," terangnya.
Pimpinan PGI, Bambang Wijaya menambahkan pihaknya berharap Perppu Nomor 2 Tahun 2017 tidak menjadi alat kekuasaan untuk membungkam masyarakat.
"Ada sedikit harapan PGI tentang Perppu penggunaannya akan terukur. Kita tidak mengharapkan agar Perppu itu akan menjadi alat kekuasaan untuk membungkam siapa saja. Karena tentu ini negara demokrasi," pungkasnya.
Baca juga:false
Aksi massa 287 tuntut pembatalan Perppu Ormas
Kapolda Metro: Alhamdulillah aksi 287 aman & sudah bubarkan diri
Mendagri tegaskan pemerintah tak bodoh keluarkan Perppu langgar UUD
Pemkab Sukoharjo klaim tak ada PNS terlibat HTI
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Di mana Jokowi meninjau persediaan beras? Jokowi dan rombongan kemudian melanjutkan perjalanan menuju Kabupaten Labuhanbatu dengan menggunakan helikopter Super Puma TNI AU. Dia direncanakan mengecek bahan pokok di Pasar Gelugur Rantauprapat, serta meninjau persediaan beras dan menyerahkan bantuan pangan kepada masyarakat.
-
Kenapa Presiden Jokowi mendukung Timnas Indonesia? Dalam unggahan yang sama, Jokowi menyisipkan doa dan harapan agar Timnas Indonesia mampu melaju hingga ke babak berikutnya. “Selangkah lagi untuk melaju ke fase kualifikasi babak ketiga Piala Dunia 2026, Teruslah berjuang dengan penuh semangat” ungkapnya.
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Apa tujuan utama dari sambutan Presiden Jokowi? Kepala Negara berharap para tamu menikmati jamuan hidangan dan pertunjukkan khas Indonesia yang telah disediakan. “Terima kasih atas partisipasinya. Saya berharap semangat malam ini dapat membawa kita untuk bekerja bersama berbagi akses air bersih dan sanitasi untuk semua orang,” kata Joko Widodo.
-
Apa yang dilakukan Presiden Jokowi pada hari Jumat, 8 Desember? Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima surat kepercayaan dari 10 duta besar luar biasa dan berkuasa penuh (LBBP) negara-negara sahabat.