Kuasa Hukum BW kesal KPK tolak beberkan alat bukti penyadapan
"Kami lihat ini sebagai bentuk permainan kata-kata, bahwa KPK tidak mau menyerahkan, tapi rekaman itu ada."
Kuasa hukum Bambang Widjojanto, Asfina Wati menegaskan surat keterangan yang diberikan saksi terkait KPK Rasamala Aritonang dalam sidang lanjutan uji materiil Undang-Undang Nomor 30 tahun 2002 tentang Komisi Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi (UU KPK) terhadap UUD 1945 sebagai bentuk permainan kata-kata.
Sebab, dalam persidangan, Rasamala Aritonang hanya memberikan jawaban tertulis terkait bukti penyadapan yang diminta oleh Asfina Wati dalam persidangan sebelumnya.
"Kami lihat ini sebagai bentuk permainan kata-kata, bahwa KPK tidak mau menyerahkan, tapi rekaman itu ada. Tentu saja ini menjadi pertanyaan, kenapa pimpinan KPK tidak datang," kata Asfina usai menghadiri sidang di Mahkamah Konstitusi, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta, Selasa (30/6).
Diketahui, pemohon Bambang Widjojanto mengadakan judicial review Pasal 12 ayat 1 a UU Tipikor karena dinilai berpotensi mengkriminalkan pimpinan KPK. Oleh sebab itu, melalui kuasa hukumnya Asfina Wati, semua rekaman yang pernah disebutkan oleh BW diminta dihadirkan dalam persidangan. Namun, kata Asfina Wati, apa yang diminta tersebut tidak diindahkan oleh KPK sendiri.
"Surat kami telah diplintir, bahwa rekaman kriminalisasi terhadap BW. Permintaan kami, rekaman yang dilakukan KPK pasti berkaitan dengan tindak pidana korupsi. Itu kan yang berdasarkan hukum," lanjut dia.
Sementara itu kuasa hukum lainnya, Abdul Fickar Hazar menegaskan, KPK secara kelembagaan tidak mau menyerahkan bukti rekaman yang dimaksud. Padahal, kata dia, bukti rekaman tersebut sudah diberitakan di salah satu medi masa dan pernah disampaikan ke Presiden Joko Widodo dan Komnas HAM.
"Ada kalimat di belakang surat yang diajukan KPK, kalau ada itu menjadi tanggung jawab perorangan. Artinya KPK secara kelembagaan tidak mau menyerahkan. Bukti rekaman itu dalam istilah hukum sudah menjadi fakta, fakta umum yang tidak perlu dibuktikan lagi, karena sudah diberitakan oleh media massa, yang paling jelas oleh Majalah Tempo. Artinya, fakta itu ada. Cuma, KPK tidak mau memberikan," terang dia.
"Fakta-fakta itu pernah dilaporkan ke Presiden dan Komnas HAM, jadi rekaman itu ada. Hanya di pengadilan ini saja KPK yang entah kenapa tidak mau memberikan," pungkas dia.
-
Kapan Wibowo Wirjodiprodjo meninggal? Di akhir hidupnya, Ari dan Ira Wibowo menceritakan bahwa sang ayah pergi dengan tenang, tanpa rasa sakit, dan dikelilingi oleh keluarga tercinta.
-
Kapan Kepala BPIP meresmikan Pojok Taman Baca Pancasila di bantaran Kali Code Yogyakarta? Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Prof Yudian Wahyudi, meresmikan Pojok Taman Baca Pancasila sekaligus membagikan Program Basis (Bantuan Atasi Stunting) berupa pemberian makanan sehat serta pemberian paket belajar kepada anak-anak Bantaran Kali Code Yogyakarta, Senin (28/8/23).
-
Bagaimana KPK menangkap Bupati Labuhanbatu? Keempatnya ditetapkan tersangka usai terjaring operasi tangkap tangan (OTT) pada Kamis, 11 Januari 2024 kemarin.
-
Kenapa KEK Singhasari penting? KEK Singhasari berkonsentrasi pada platform ekonomi digital untuk bersinergi dengan perkembangan antara bisnis pariwisata dan ekonomi digital.
-
Kapan Bupati Labuhanbatu ditangkap KPK? Keempatnya ditetapkan tersangka usai terjaring operasi tangkap tangan (OTT) pada Kamis, 11 Januari 2024 kemarin.
-
Kapan KEK Singhasari diresmikan? KEK Singhasari berlokasi di Kabupaten Malang, Jawa Timur, wilayah ini telah ditetapkan sebagai Kawasan Ekonomi Khusus sejak 27 September 2019.
Baca juga:
Kapolri sebut Bambang Widjojanto akan diperiksa lagi setelah lebaran
Ini kata Bambang Widjojanto soal minat jadi pimpinan KPK lagi
Ini kriteria pimpinan KPK ideal versi Bambang Widjojanto
Suasana sidang BW saat cabut gugatan praperadilan
Bambang Widjojanto kembali cabut gugatan praperadilan
Bambang Widjojanto: Saya ingin pimpinan baru tidak dikriminalisasi
Bambang Widjojanto hadiri sidang uji materi UU KPK