Lion Air Jawab Tudingan Tinggalkan Kargo Jenazah Tujuan Batam
Seorang pengguna media sosial menyebut kargo jenazah anggota keluarganya tidak terbangkan padahal sudah melakukan pembayaran.
Maskapai penerbangan Lion Air kembali menjadi sorotan. Penyebabnya, unggah seorang pengguna media sosial yang menyebut kargo jenazah anggota keluarganya tidak terbangkan padahal sudah melakukan pembayaran.
Pihak Lion Air memberikan klarifikasi atas kabar tersebut. Dalam surat elektronik yang diterima merdeka.com, Rabu (15/5), pihak maskapai mengaku sudah menjalankan standar standar operasional prosedur serta prinsip penerimaan kargo HUM (Human Remains).
-
Bagaimana cara Lion Air merawat pesawatnya? Corporate Communications Strategic of Lion Air Group, Danang Mandala Prihantoro mengungkapkan, Batam Aero Technic (BAT) menjalankan proses MRO secara transparansi dan kepatuhan terhadap standar internasional. Setiap pesawat diperlakukan (penanganan) penuh perhatian dan ketelitian, mengikuti regulasi yang ketat industri penerbangan.
-
Apa saja jenis perawatan yang dilakukan pada pesawat Lion Air? Berbagai jenis pemeriksaan perawatan dan perbaikan pesawat terbang yang dilakukan di bengkel atau di bandar udara (line maintenance) Pemeriksaan harian yang dilakukan sebelum dan sesudah pesawat terbang beroperasi, seperti sebelum keberangkatan (preflight check/ inspection), transit check dan daily inspection.
-
Kenapa pesawat Lion Air masuk bengkel? Pesawat memasuki bengkel atau hanggar untuk menjalani proses Maintenance, Repair, and Overhaul (MRO) karena alasan krusial yang berkaitan dengan keamanan, kinerja, dan keandalan pesawat.
-
Kapan pesawat Lion Air masuk bengkel untuk perawatan? Jadwal ini mencakup interval waktu, jam terbang, atau jumlah pergerakan (lepas landas dan mendarat) yang harus dipenuhi oleh pesawat udara sebelum masuk bengkel.
-
Bagaimana Lion Air Group dapat menjadi maskapai terbesar di Indonesia? Perjalanan karier Rusdi Kirana dan saudaranya Kusnan merintis bisnis penerbangan Lion Air dimulai pada tahun 1999 silam. Saat itu, keduanya hanya memiliki modal sebesar USD900.000. Namun, dalam waktu relatif singkat Lion Air mampu menjadi maskapai penerbangan terbesar di Indonesia.
-
Apa saja jenis kursi terbaik di pesawat Lion Air? Menurut testimoni sebagian besar penumpang, kursi terbaik untuk armada 737 milik Lion Air adalah nomor 17 dan 20. Kursi terbaik untuk armada Airbus 330 adalah yang terdekat dengan pintu keluar.
Pada Selasa (14/5) kemarin, pihaknya menerima layanan pengangkutan tiga penumpang sebagai pendamping dan satu jenazah dengan rute Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang (CGK) ke Bandar Udara Internasional Hang Nadim, Batam, Kepulauan Riau (BTH). Namun saat itu, kedatangan kargo jenazah dan pendamping terjadi perbedaan waktu.
Corporate Communications Strategic of Lion Air, Danang Mandala Prihantoro, menjelaskan kejadian sebenarnya. Berdasarkan data reservasi yang dilaporkan oleh pihak ketiga kepada Lion Air: untuk pendamping terbang dengan Lion Air nomor JT-378 yang berangkat pukul 13.17 WIB dan mendarat pada 14.33 WIB. Sedangkan penerbangan HUM tujuan Batam telah dipersiapkan sesuai nomor surat muatan udara (SMU) 20197170 dengan booking code menggunakan Batik Air penerbangan ID-6862 pukul 16.54 WIB yang dijadwalkan tiba pada 18.10 WIB.
"Dari informasi yang diterima oleh petugas Lion Air, bahwa tidak ada pemberitahuan dari pihak ketiga sebagai pengurus mengenai perbedaan reservasi HUM dengan pendamping," kata Danang.
Menurutnya, petugas Lion Air mengetahui terdapat perbedaan reservasi nomor penerbangan. "Namun, HUM tidak dapat dipindahkan ke kargo pesawat Lion Air dikarenakan JT-378 sudah final (siap diberangkatkan)," kata dia.
Sebagai informasi, sebelum HUM masuk ke acceptance desk, petugas di bandar udara keberangkatan yakni Soekarno-Hatta telah memastikan mengenai aktual sesuai reservasi (pembelian tiket penumpang dan kargo). Prosedur ini bertujuan menentukan ruang kargo (space), jadwal keberangkatan, nomor penerbangan serta kemasan harus sesuai syarat pengangkutan jenazah melalui angkutan udara.
"Lion Air sudah memberikan keterangan kepada pihak pendamping (keluarga) atas perbedaan waktu kedatangan di Batam," katanya.
Lion Air menyampaikan rasa keprihatinan atas kejadian yang timbul. Lion Air saat ini masih mengumpulkan data, informasi dan keterangan lain mengenai perkembangan pemberitaan dan dari berbagai pihak yang terlibat guna dipelajari lebih lanjut.
Baca juga:
Mulai 15 Mei 2019, Lion Air Layani Rute Surabaya-Ambon
Menhub Budi Minta Lion Air Cs Turunkan Tarif Batas Atas Tiket Pesawat 50 Persen
Ganti Komponen, Lion Air Rute Palangka Raya-Surabaya Sempat Delay Berjam-jam
Pilot Lion Air Penganiaya Pegawai Hotel Resmi Ditahan Polisi
Kasus Penganiayaan Staf Hotel Oleh Pilot Lion Air Naik ke Penyidikan
Menhub Minta Lion Air Hukum Pilot Yang Aniaya Pegawai Hotel
Staf Hotel Korban Pemukulan Pilot Lion Air Lapor Polisi