Luhut: Masyarakat Harus Patuh Prokes, Hati-hati Datangnya Gelombang ke-3 Covid-19
Luhut mengingatkan ancaman gelombang ketiga masih ada. Untuk itu, masyarakat harus tetap patuh prokes.
Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menyatakan hasil evaluasi PPKM ditemukan kegiatan yang mengabaikan protokol kesehatan. Presiden Joko Widodo, kata Luhut, meminta agar hal tersebut diperhatikan.
"Presiden tadi mengingatkan juga sudah banyak kegiatan-kegiatan yang kadang-kadang agak mengabaikan protokol kesehatan, baik itu di pernikahan maupun di kegiatan lain," ujar Luhut dalam konpers daring, Senin (18/10/2021).
-
Bagaimana Pilkada 2020 diselenggarakan di tengah pandemi? Pemilihan ini dilakukan di tengah situasi pandemi COVID-19, sehingga dilaksanakan dengan berbagai protokol kesehatan untuk meminimalkan risiko penularan.
-
Apa itu PPPK? PPPK adalah singkatan dari Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja. Dengan kata lain, seorang warga negara Indonesia yang memenuhi syarat bisa diangkat menjadi pegawai pemerintah berdasarkan perjanjian kerja dalam jangka waktu tertentu.
-
Apa yang disita KPK dari Bupati Labuhanbatu? Dalam OTT Bupati Labuhanbatu Erik Adtrada Ritonga, KPK menyita uang tunai senilai Rp551,5 juta dari nilai dugaan suap Rp1,7 miliar.
-
Kapan KPK menahan Bupati Labuhanbatu? Petugas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menunjukkan sejumlah uang hasil Operasi Tangkap Tangan (OTT) Bupati Labuhanbatu Erik Adtrada Ritonga di Gedung Merah Putih, Jakarta, Jumat (12/1/2024).
-
Kapan PPK Pemilu dibentuk? Menurut peraturan tersebut, PPK dibentuk paling lambat 60 hari sebelum hari pemungutan suara.
Luhut mengingatkan ancaman gelombang ketiga masih ada. Untuk itu, masyarakat harus tetap patuh prokes.
"Hendaknya masyarakat patuh, karena kita masih berjaga-jaga terhadap kemungkinan datangnya gelombang ketiga yang munkinterjadi pada natal-tahun baru mendatang. Jadi semua kita harus hati-hati,” katanya.
Sementara itu, Luhut juga menyampaikan bahwa kasus harian Covid-19 terus membaik.
"Rendahnya kasus konfirmasi harian menyebabkan kasus Covid-19 nasional dan Jawa-Bali terus menurun dan saat ini hanya tersisa 18.000 nasional dan 7.000an di Jawa-Bali," pungkasnya.
Reporter: Delvira Hutabarat
Baca juga:
PPKM Diperpanjang, Ada 54 Kabupaten/Kota di Jawa-Bali Jadi Level 2
Pemerintah Diminta Pastikan Bansos Cair 100 Persen jika PPKM Diperpanjang
Langgar Jam Operasional, Kafe Holywings Tebet Ditutup Sepekan dan Denda Rp50 Juta
Perpanjangan PPKM Dinilai Perlu Dilakukan Selama Covid-19 Masih Pandemi
Pemerintah Putuskan Kelanjutan PPKM Level 1-4 di Indonesia Senin Sore