Lukas Enembe akan Dimakamkan di Papua
Lukas sempat minta berdiri. Saat dibantu kerabatnya untuk berdiri, tak lama kemudian Lukas mengembuskan napas terakhirnya.
Lukas meninggal saat dibantarkan di RSPAD
- Mengenang Lukas Enembe, Pernah Calonkankan Diri Jadi Gubernur Papua 2025
- Jenazah Lukas Enembe Akan Dibawa ke Papua, Rabu 27 Desember 2023 Besok
- Sebelum Meninggal, Lukas Enembe Sempat Ingin ke Singapura untuk Cangkok Ginjal
- Detik-Detik Lukas Enembe Meninggal: Minta Berdiri Lalu Embuskan Napas Terakhir
Lukas Enembe akan Dimakamkan di Papua
Mantan Gubernur Papua Lukas Enembe meninggal pada saat menjalani perawatan di RSPAD Gatot
Gubernur Papua Lukas Enembe meninggal dunia hari ini, Selsa (26/12). Lukas kabarnya akan dimakamkan di Papua.
Namun untuk sementara waktu, Lukas Enembe akan disemayamkan di RSPAD Gatot Subroto.
"Kami masih merundingkan, tapi kemungkinan kami semayamkan beliau di rumah duka RSAPD untuk persiapan keberangkata ke Papua," ujar Kuasa hukum Lukas Enembe, Petrus Bala Pattyona saat dikonfirmasi, Selasa (26/12).
Petrus mengatakan, belum ada informasi pasti dari keluarga kapan jenazah Lukas Enembe diberangkatkan ke Papua.
"Belum kami putuskan, karena hari ini kan masih rundingan ya, apakah besok atau bagaimana, kami masih rundingan."
Kata Petrus
Seperti diberitakan sebelumnya, Lukas Enembe meninggal sekitar pukul 10.00 WIB.
Menurut keterangan keluarga yang mendampingi, Lukas sempat minta berdiri. Saat dibantu kerabatnya untuk berdiri, tak lama kemudian Lukas mengembuskan napas terakhirnya.
"Begitu, Bapak Lukas tidak bernapas lagi, langsung kami tidurkan dan memanggil dokter. Sudah diberikan tindakan, namun Bapak sudah meninggal," kata Antonius, salah satu kuasa hukum lukas.