Mandi di Sungai Gintung, Adib tenggelam dan ditemukan tewas
"Jasad korban atas nama Adib (10), pertama kali ditemukan oleh warga tergeletak di tepi Bendungan Godek," ujarnya
Tim Search and Rescue (SAR) gabungan mengevakuasi jenazah seorang bocah yang tenggelam di Bendungan Godek, Desa Slinga, Kabupaten Purbalingga, Jawa Tengah. Korban diketahui bernama Adib (10), warga Desa Sindang RT 03 RW 06, Kecamatan Mrebet, Kabupaten Purbalingga.
"Jasad korban atas nama Adib (10), pertama kali ditemukan oleh warga tergeletak di tepi Bendungan Godek, Desa Slinga, Kecamatan Kaligondang, pada pukul 13.30 WIB," kata Koordinator Badan SAR Nasional (Basarnas) Pos SAR Cilacap, Mulwahyono seperti dilansir dari Antara, Selasa (6/9).
Menurut dia, warga yang mengetahui adanya mayat tergeletak di tepi sungai itu segera melaporkannya kepada salah seorang anggota SAR yang sedang melakukan penyisiran dengan perahu karet di sekitar lokasi penemuan.
Ia mengatakan tim SAR gabungan yang menerima informasi tersebut segera menuju lokasi penemuan untuk melakukan pengecekan dan evakuasi.
"Setelah dicek, jenazah tersebut memang benar atas nama Adib yang dilaporkan hilang akibat tenggelam sejak hari Senin (9/6)," jelasnya.
Oleh karena itu, kata dia, tim SAR segera mengevakuasi jenazah korban dan langsung membawanya ke rumah duka. Adib dilaporkan hilang akibat tenggelam pada hari Senin (5/6), sekitar pukul 16.00 WIB, saat sedang mandi di Sungai Gintung, Desa Arenan, Kecamatan Kaligondang.
"Kami yang menerima informasi tersebut pada Selasa (6/9) pagi langsung menerjunkan satu regu Basarnas Pos SAR Cilacap ke lokasi kejadian untuk bergabung dengan potensi SAR yang telah lebih dulu melakukan pencarian terhadap korban," jelasnya.