Mega ungkap jejak Soekarno di pembangunan Kota Shenzhen
Salah seorang perwakilan Pemerintah Tiongkok menjelaskan, dia tidak perlu kagum.
Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri sempat bercerita tentang percepatan pembangunan yang terjadi di Kota Shenzhen, China saat membuka Rakernas I partainya di Jakarta International Expo Kemayoran, Jakarta. Ia mengaku kagum akan pembangunan yang terjadi di sana.
Cerita tersebut bermula ketika Mega diundang Pemerintah Tiongkok tahun 2015 untuk berkunjung meninjau pembangunan di Kota Shenzen. Mega menilai pembangunan di Kota Shenzen sangat pesat dan terjadi dalam waktu singkat.
"Salah satu kunjungan saya adalah ke kota Shenzhen. Mereka memperlihatkan cara membangun kota dalam waktu sesingkat-singkatnya. Kalau saya jadi burung unta, saya mau kepala saya disembunyikan. Wow wow," ujar Mega di JIE Expo Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (10/1).
Mega menambahkan, salah seorang perwakilan Pemerintah Tiongkok menjelaskan, dia tidak perlu kagum. Pasalnya, pembangunan yang begitu cepat di Kota tersebut juga tidak lepas dari peran Presiden pertama Soekarno.
"Mega kamu tidak perlu terpesona. Ini yang telah dilakukan bapak kamu, Bung Karno. Kenapa oleh Indonesia ditinggalkan?" ujar Mega menirukan.
Melihat kondisi demikian, mantan presiden kelima ini mengaku menaruh harapan kepada Pemerintah Indonesia. Menurutnya, Indonesia belum terlambat untuk bisa seperti kota Shenzen.
"Tidak pernah ada kata terlambat, terus lah kejar ketinggalan. Demikian halnya negara harus selalu hadir, tidak boleh absen," tandas Mega.
Baca juga:
Jokowi soal MEA: Mereka juga khawatir, kenapa kita harus takut?
Jokowi-JK hadiri Rakernas dan HUT ke-43 PDIP
Jokowi kesal dibilang presiden tidak tegas dan tak berani
Di Rakernas PDIP, Jokowi takut 'dimarahi' Ahok dan JK
Megawati sapa Ahok, ratusan kader bersorak sambil tepuk tangan
Jokowi, JK dan elite politik hadiri Rakernas I PDIP
Megawati sindir pemerintahan ibarat Dansa Poco-poco
-
Di mana Rakernas PDIP diadakan? Mantan calon Presiden (Capres) nomor ururt 03 Ganjar Pranowo menghadiri agenda rapat kerja nasional (rakernas) PDIP di Beach City International Stadium (BCIS), Ancol Jakarta pada Jumat (24/5).
-
Kapan Ganjar Pranowo hadir di Rakernas PDIP? Mantan calon Presiden (Capres) nomor ururt 03 Ganjar Pranowo menghadiri agenda rapat kerja nasional (rakernas) PDIP di Beach City International Stadium (BCIS), Ancol Jakarta pada Jumat (24/5).
-
Siapa yang Ganjar Pranowo temui di Rakernas PDIP? Ganjar tiba di lokasi pukul 13.27 WIB dengan mengenakan pakaian serba merah sambil membawa gambar Ketua Umum (Ketum) PDIP Megawati Soekarnoputri dan Presiden pertama RI, Soekarno.
-
Apa yang dilakukan anggota Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta saat rapat paripurna? Anggota Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta Cinta Mega kedapatan tengah bermain game slot saat rapat paripurna penyampaian pidato Penjabat (Pj) Gubernur terhadap Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2022 di Gedung DPRD DKI, Jakarta Pusat, Kamis (20/7).
-
Apa yang dibahas dalam rapat pimpinan sementara DPRD Provinsi DKI Jakarta? "Pembahasan dan penetapan usulan nama Calon Penjabat Gubernur DKI Jakarta dari masing-masing Partai Politik DPRD Provinsi DKI Jakarta," demikian informasi tersebut.
-
Apa yang diumumkan oleh BPBD DKI Jakarta? Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mengumumkan, cuaca ekstrem berpotensi melanda Ibu Kota hingga 8 Maret 2024.