Melihat wajah murung penumpang setelah Ngurah Rai kembali ditutup
"Ya harusnya tadi setengah dua belas saya berangkat ke Surabaya, tapi di-cancel hingga pukul enam sore," kata Arya.
Ratusan pemudik kembali terlihat murung begitu mendengar kabar pesawat yang akan berangkat ternyata dibatalkan. Penutupan ini berdasarkan kabar BMKG yang menyampaikan adanya kecepatan angin dari arah barat bagian selatan, yang memungkinkan membawa kembali abu vulkanik Gunung Raung.
Terlihat suasana tegang dan murung wajah para pemudik di area keberangkatan domestik Bandara Ngurah Rai, Minggu (12/7). Salah seorang penumpang tujuan Surabaya, Arya mengaku sangat resah dengan kondisi ini. Jika sesuai jadwal Arya terbang pukul 11.25 Wita, tadi dengan pesawat Garuda GA345.
"Ya harusnya tadi setengah dua belas saya berangkat ke Surabaya, tapi di-cancel hingga pukul enam sore, semoga jadi berangkat hari ini, bisa batal mudik kalau penutupan diperpanjang lagi," aku penumpang Garuda ini, Minggu (12/7).
Dengan adanya penutupan ini, Arya dan penumpang lainnya yang satu pesawat memilih menunggu di bandara ketimbang melakukan refund atau mengatur ulang keberangkatannya.
"Kalau saya refund, saya rugi. Saya tunggu di bandara sampai dibuka lagi," katanya.
Siang ini nampak sejumlah penumpang yang terlihat panik dan menghubungi kerabatnya di daerah tujuan. Sementara ini para pemudik yang menunggu di terminal domestik memilih bertahan.
-
Kapan Gunung Semeru erupsi? "Terjadi erupsi Gunung Semeru pada hari Senin, 6 Mei 2024 pukul 05.43 WIB dengan tinggi kolom letusan teramati sekitar 700 meter di atas puncak atau sekitar 4.376 mdpl," kata Petugas Pos Pengamatan Gunung Semeru Mukdas Sofian, Senin (6/5).
-
Di mana letak Gunung Semeru yang mengalami erupsi? Gunung Semeru yang berada di perbatasan Kabupaten Lumajang dengan Malang, Jawa Timur mengalami erupsi dengan tinggi letusan teramati 600 meter di atas puncak atau 4.276 meter di atas permukaan laut (mdpl) pada Rabu.
-
Kapan Gunung Tangkuban Perahu dikabarkan erupsi? Beredar sebuah video di media sosial Facebook yang mengandung narasi bahwa Gunung Tangkuban Perahu yang berada di Bandung, Jawa Barat, mengalami erupsi pada tanggal 11 Juni 2024 lalu.
-
Apa yang terjadi pada Gunung Ruang di Sulawesi Utara? Gunung Ruang yang berada di Kabupaten Kepulauan Sitaro, Sulawesi Utara meletus pada Selasa (16/4) malam.
-
Kenapa pendakian Gunung Gede Pangrango ditutup? Keputusan tersebut dampak cuaca ekstrem yang diperkirakan masih berlangsung hingga bulan depan sehingga dapat mengancam keselamatan pendaki.
-
Kapan Gunung Bromo akan ditutup? "Kawasan taman nasional ditutup pada 21 Juni pukul 00.00 WIB, hingga 24 Juni 2024 pukul 24.00 WIB," kata Septi dilansir dari Antara, Senin (17/6).
Baca juga:
Setelah Ngurah Rai ditutup lagi, 46 penerbangan hari ini dibatalkan
Melihat wajah murung penumpang setelah Ngurah Rai kembali ditutup
Bandara ngurah Rai tutup lagi, ini yang dirasakan sopir dan guide
Garuda batalkan penerbangan hingga pukul 16.00 WITA di Ngurah Rai