Menko PMK: Omicron Pengaruhi Peningkatan Kasus Covid-19
Muhadjir mengatakan, pada Natal dan Tahun Baru 2020 kasus harian peningkatannya rata-rata 52 persen terhitung mulai dari 22 Desember 2020 sampai 15 Januari 2021.
Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy mengemukakan kasus Omicron berkontribusi pada tren peningkatan kasus Covid-19 saat ini di Tanah Air. Muhadjir mengatakan, pada Natal dan Tahun Baru 2020 kasus harian peningkatannya rata-rata 52 persen terhitung mulai dari 22 Desember 2020 sampai 15 Januari 2021.
"Sekarang ini selama dalam hari yang sama, dalam bulan yang sama dan dalam tahun 2021/2022 itu kenaikannya melonjak tajam yaitu 258 persen," kata Muhadjir usai memimpin rapat evaluasi Natal dan Tahun Baru 2021 di gedung Kemenko PMK di Jakarta Pusat, Senin (17/1).
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Kenapa Covid Pirola mendapat perhatian khusus? Namun, para pemerhati kesehatan dan ahli virus memberi perhatian lebih terhadap subvarian ini lantaran kemampuan Pirola dalam melakukan breakthrough infections lebih tinggi dibandingkan varian lainnya. Ketika sebuah varian atau subvarian virus COVID memiliki kemampuan breakthrough infections yang tinggi maka akan menyebabkan kasus re-infeksi semakin tinggi.
-
Bagaimana cara mencegah Covid Pirola? CDC menyarankan masyarakat untuk melindungi diri dari virus ini karena masih belum jelas tentang seberapa pesat varian ini dapat menyebar. Untuk itu, sebagai tindakan pencegahan masyarakat diminta untuk melakukan hal berikut:• Dapatkan vaksin Covid-19.• Jalani tes Covid.• Cari pengobatan jika Anda mengidap Covid-19 dan berisiko tinggi sakit parah• Jika Anda memilih untuk memakai masker, kenakan masker berkualitas tinggi yang pas di hidung dan mulut.• Tingkatkan ventilasi udara.• Selalu mencuci tangan usai beraktivitas.
-
Apa gejala Covid Pirola? Mengenai gejala yang ditimbulkan akibat infeksi Pirola, diketahui belum ada gejala yang spesifik seperti disampaikan ahli virologi dari Johns Hopkins University, Andrew Pekosz, dilansir dari Liputan 6.Namun, tetap saja ada tanda-tanda yang patut untuk Anda waspadai terkait persebaran covid Pirola. Apabila terkena COVID-19 gejala umum yang terjadi biasanya demam, batuk, sakit tenggorokan, pilek, bersih, lelah, sakit kepala, nyeri otot serta kemampuan indera penciuman berubah, maka gejala covid Pirola adalah sakit tenggorokan, pilek atau hidung tersumbat, batuk dengan atau tanpa dahak, dan sakit kepala.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
Muhadjir mengatakan, salah satu faktor yang mempengaruhi lonjakan tinggi kasus Covid-19 saat ini adalah masuknya Omicron ke Indonesia. Namun jika dilihat berdasarkan angka absolut atau situasi nyata di masyarakat kenaikannya tidak terlalu signifikan. Alasannya, pada periode yang sama 2020 angka absolut kasusnya adalah 6.347 kasus.
"Sementara pada tanggal yang sama di tahun 2021, itu hanya 179 kasus," kata dia.
Kemudian pada periode 15 Januari 2021 angka kasus mencapai 12.818 kasus, sedangkan periode yang sama 2022 mencapai 1.054.
"Jadi secara prese6ntase kenaikannya sangat tajam, tapi secara angka absolut relatif kecil dan mudah-mudahan setelah Natal dan Tahun Baru ini kita akan bisa lebih menekan seminim mungkin lonjakan kasus," ujar Muhadjir.
Muhadjir berharap puncak kasus Covid-19 pada 2022 tidak mengalami kurva laju kasus yang bertahan lama. "Di samping secara angka tidak terlalu drastis kenaikannya dan kalau bisa juga kurvanya tidak lama-lama bisa langsung turun juga. Itu yang menjadi target kita dalam penanganan pasca-Natal dan Tahun Baru," tutup Muhadjir. Dikutip Antara.
Baca juga:
Dokter Reisa: Aturan Pembatasan untuk 14 Negara Tak Efektif Lagi Dijalankan
Nadiem soal PTM di Tengah Omicron: Aturan SKB 4 Menteri Akomodir Kedaruratan Covid-19
Omicron Meningkat, Wagub Tegaskan DKI Memenuhi Syarat Gelar Sekolah Tatap muka
Deltacron, Bisakah Terjadi di Dunia Nyata atau Jadi Ancaman Varian Berikutnya?
Mengenal Masa Inkubasi Varian Omicron
Perayaan Imlek di China Dibayangi Omicron
Hasil Tes Covid RT-LAMP Diperoleh Kurang dari Satu Jam, Bisa Deteksi Omicron Juga