Menkominfo Pastikan Akun Fufufafa Bukan Milik Gibran, Lalu Punya Siapa?
Akun fufufafa sempat diduga milik Wakil Presiden Terpilih Gibran Rakabuming Raka. Dalam akun itu, banyak menghujat presiden terpilih Prabowo Subianto.
Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo), Budi Arie Setiadi mengakui, pihaknya sudah mendalami akun Fufufafa yang menjadi sorotan oleh publik.
Akun itu sempat diduga milik Wakil Presiden Terpilih Gibran Rakabuming Raka. Dalam akun itu, banyak menghujat presiden terpilih Prabowo Subianto.
- Heboh Akun Kaskus Fufufafa, TKN Prabowo: Gibran Sudah Bilang Bukan, Kita Harus Percaya
- VIDEO: Akun Fufufafa Dikaitkan Gibran, Ada Jejak 'Dosa' Hina Prabowo Bikin Menkominfo Buka Suara
- Akun Fufufafa Masih Trending Dikaitkan Gibran, Keji Hina Prabowo Bikin 'Pembantu' Jokowi Ramai-Ramai Bereaksi
- Viral Akun Fufufafa Diduga Milik Gibran Hina Prabowo, Ini Respons Istana
"Udah udah udah. Oh maksudnya udah kita pelajarin," kata Budi Arie, di Gedung DPR RI, Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (10/9).
Kendati demikian, Budi Arie membantah akun tersebut merupakan milik Gibran.
"Bukan lah bukan. Bukan (milik Gibran Rakabuming Raka)," tuturnya.
Budi Arie mengaku belum mengetahui secara pasti siapa pemilik akun Fufufafa tersebut. Namun, dia memastikan bahwa pihaknya sudah mendalami akun tersebut sejak mulai disorot oleh publik.
"Kita enggak tau, tunggu lagi. Tunggu aja entar ada waktunya untuk kita," ujar dia.
Sementara itu, Wapres Terpilih Gibran Rakabuming Raka menjawab singkat saat ditanya soal kepemilikan akun Fufufafa itu.
Dia mengakui tidak mengetahui akun tersebut dan meminta wartawan untuk bertanya langsung kepada pemilik akun.
“Lha mbuh, takono sing duwe akun, kok aku? (Enggak tahu, tanya ke yang punya akun, kok ke saya?),” ujarnya.
Diketahui, akun platform Kaskus bernama Fufufafa menjadi sorotan di media sosial, khususnya di platform X (Twitter), setelah netizen membagikan sejumlah unggahan yang dianggap menghujat Prabowo Subianto selama periode Pemilu 2014 dan 2019.