Napi asal Malaysia di Kerobokan ini sudah 6 kali gagal bunuh diri
"Pastinya sudah enam kali dilakukan, dan semuanya berhasil diselamatkan," ujar Kalapas Kerobokan Sudjonggo.
WK (46) warga negara Malaysia yang divonis seumur hidup oleh PN Denpasar, Bali ini akhirnya dapat diselamatkan oleh pihak RSUP Sanglah setelah siang tadi, Jumat (21/8) setelah mencoba bunuh diri dengan menghunuskan senjata tajam di perut dan dadanya.
Melalui pesan singkatnya, Kalapas Kelas IIA Kerobokan Denpasar, Bali, Sudjonggo menyebutkan bahwa WK saat melakukan aksinya sempat mendapat pencegahan dari sejumlah rekan dalam sel di Blok B.
-
Kapan Upacara Tabur Bunga di Selat Bali berlangsung? Upacara Tabur Bunga di Selat Bali di atas kapal KAL Rajegwesi II-5-40 yang dilaksanakan pada Jumat (10/11/2023).
-
Dimana lokasi Pantai Buyutan? Pantai Buyutan terletak di Desa Widoro, Kecamatan Donorojo, Pacitan.
-
Apa yang terjadi di Banjar Dinas Ngis Kaler, Desa Tribuana, Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem, Bali? Tanah longsor menimpa sebuah rumah di Banjar Dinas Ngis Kaler, Desa Tribuana, Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem, Bali, pada Jumat (7/7) pagi.
-
Di mana Pantai Balekambang berada? Pantai ini terletak di Desa Srigonco, Kec. Bantur, Kab. Malang, Jawa Timur.
-
Apa yang sebenarnya terjadi pada foto gurita raksasa di pantai Bali? Foto gurita raksasa terdampar di Bali merupakan gambar hasil Artificial intelligence (AI).
-
Kenapa Upacara Tabur Bunga di Selat Bali dilakukan? “Upacara tabur bunga ini juga sebagai bentuk penghargaan kepada kru KRI Nanggala 402,” kata Danlanal.
"Ya benar tadi kejadiannya dan berhasil diketahui rekan dalam blok," tulis Sudjonggo, Jumat (21/8) di Denpasar, Bali.
Bahkan peristiwa percobaan bunuh diri yang dilakukan napi kasus narkoba ini, sudah dilakukannya sebanyak enam kali.
"Bukan dua kali, ini sudah yang ke enam kalinya gagal," tulisnya lagi.
Namun dari 6 aksi percobaan bunuh diri yang dilakukan WK, selama mendekam di Lapas Kerobokan, baru dua kali yang sampai dilarikan ke Rumah Sakit. Sayangnya Sudjonggo enggan merinci jenis percobaan bunuh diri yang dilakukan oleh WK.
Diingatnya hanya percobaan gantung diri dan Jumat siang (21/8) dan menusukkan perutnya dengan senjata tajam hari ini. Sedangkan sisanya sebanyak empat kali percobaan bunuh diri dilakukan pada tahun kemarin 2014.
"Pastinya sudah enam kali dilakukan, dan semuanya berhasil diselamatkan," tutup Sudjonggo.
(mdk/hhw)