Nekat curi motor dalam rumah, maling babak belur dihajar warga
Beruntung polisi segera datang ke lokasi kejadian untuk mengamankan tersangka, lalu dibawa ke Polsek setempat.
Seorang pencuri sepeda motor di Perumahan Taman Raya Cikarang, Desa Sukakarya, Kecamatan Karang Bahagia, Kabupaten Bekasi babak belur dihajar warga, pagi tadi. Beruntung, tersangka Rendi Rikarno (22) segera diamankan polisi dari amukan massa.
Kasubag Humas Polresta Bekasi, Iptu Makmur mengatakan peristiwa itu bermula ketika pelaku seorang diri mengambil sepeda motor milik Pinartini (35) di parkiran rumahnya Blok B A 9 Nomor 04 RT 08 RW 05.
"Korban memarkir sepeda motor di depan rumah dalam keadaan terkunci stang, kemudian korban masuk ke dalam rumah. Ketika berada di kamar melihat dari jendela sepeda motor korban dibawa oleh pelaku," kata Makmur di Cikarang, Kamis (3/12).
Karena itu, kata dia, korban berlari keluar dan berteriak maling. Sontak, pelaku yang mendengar teriakan korban melarikan diri, baru berjalan 200 meter sepeda motor hasil curiannya ditinggalkan.
"Teriakan korban mengundang perhatian warga. Akhirnya, ramai-ramai menangkap pelaku," katanya.
Alhasil, tersangka pun tertangkap. Warga yang geram sempat memukulinya. Beruntung polisi segera datang ke lokasi kejadian untuk mengamankan tersangka, lalu dibawa ke Polsek setempat.
Dalam kasus itu, polisi menyita barang bukti satu unit sepeda motor Honda Beat B-3225-FUF, dan satu unit kunci leter T yang dipakai pelaku untuk mencongkel sepeda motor.
Baca juga:
Begal beraksi di Flyover Kuningan, pukuli dan bacok korban
Demi foya-foya dan main perempuan, Robi curi motor dan jadi copet
Pencuri ini pecahkan kaca mobil dengan pecahan busi
Serpihan busi bisa pecahkan kaca mobil, ini jawabannya
-
Apa yang terjadi di gudang peluru di Bekasi? Gudang peluru di Bantargebang, Bekasi meledak. Api membumbung tinggi. Ledakan juga terjadi berkali-kali.
-
Apa yang ditemukan di Bekasi? Warga Bekasi digegerkan temuan kerangka manusia di sebuah lahan kosong. Polisi pun melakukan penyelidikan.
-
Kapan Curug Bengkawah dapat diakses? Dari pusat Kota Pemalang, air terjun ini dapat ditempuh selama 45 menit hingga 1 jam.
-
Kapan kerangka manusia ditemukan di Bekasi? Dia menjelaskan, kerangka manusia ditemukan di lahan Kosong Grand Wisata, Kampung Bulak Jambu, Tambun Selatan Kabupaten Bekasi pada pukul 17:00 WIB pada Rabu, 4 September 2024.
-
Dimana lokasi Curug Cierang? Air terjun yang memiliki nama Cierang ini terletak di Dusun Cierang, Desa Wangunsari, Kecamatan Cisolok. Dari pusat alun-alun kecamatan hanya berjarak sekitar 6 kilometer, melalui akses yang mudah dilalui. Karena belum terjamah pengunjung, keasrian lokasi masih terjaga.
-
Apa keunikan utama Curug Bengkawah? Dilansir dari Wisatapemalang.com, keunikan dari Curug Bengkawah adalah keberadaan dua air terjun dengan ketinggian sekitar 20 meter.