Nyaman Berbelanja Online dengan Dilindungi Asuransi Gratis
Era saat ini dengan perkembangan internet dan teknologi yang makin pesat menjadikan kegiatan berbelanja bisa semakin mudah.
Berbelanja merupakan kegiatan yang tak bisa lepas dari setiap individu atau kelompok. Era saat ini dengan perkembangan internet dan teknologi yang makin pesat menjadikan kegiatan berbelanja bisa semakin mudah.
Belanja online kini telah menjadi sebuah kebiasaan bagi sebagian orang. Lantaran kemudahan yang diberikan, orang-orang beranggapan bahwa belanja online merupakan salah satu cara mudah untuk mencari barang-barang yang diperlukan. Kini hampir setiap orang dapat membeli kebutuhan sehari-hari, hobi dan sebagainya dengan cara online.
- Penampakan Markas Operator Judi Online di Bekasi, Tersangka Pasang Tarif Rp8,5 Juta untuk Loloskan Pemblokiran Situs
- Merdeka Sinyal, Ini Kisah Masyarakat NTT yang Akhirnya Bisa Menggunakan Internet di Era Jokowi
- Sederet Keuntungan Penerapan Digitalisasi di Industri Asuransi
- 8 Cara Mengatasi Kecanduan Belanja Online, Bijak Kelola Pengeluaran
Kini belanja online makin nyaman dengan dilindungi asuransi, seperti yang dilakukan startup logistik Deliveree dengan menghadirkan inovasi dengan meluncurkan opsi asuransi terbaru yang semakin canggih. Semua pemesanan melalui aplikasi, baik di Android, iOS, maupun website—akan otomatis dilengkapi dengan perlindungan asuransi gratis.
Tak hanya itu, pelanggan juga bisa meningkatkan batas perlindungan asuransi dengan upgrade berbayar yang harganya terjangkau, hanya dengan beberapa langkah sederhana saat melakukan pemesanan di aplikasi. Seluruh perlindungan ini didukung oleh dua perusahaan asuransi global ternama, Axa dan Tokio Marine.
Apoorvaa Agarwal, Country Manager Deliveree Indonesia mengungkapkan dengan adanya perlindungan tersebut, pihaknya berupaya memberikan rasa aman dan ketenangan bagi pelanggannya, baik pebisnis maupun individu, memastikan bahwa setiap barang dikirim dengan tingkat keamanan yang optimal.
“Entah Anda menjalankan bisnis atau hanya memindahkan barang pribadi, keamanan barang sangatlah krusial. Kami menawarkan sesuatu yang tak dimiliki pesaing, yaitu asuransi komprehensif. Kami menyediakan perlindungan gratis untuk semua pengguna, opsi upgrade berbayar dengan limit yang lebih tinggi, dan asuransi komersial dengan nilai tinggi khusus untuk kebutuhan bisnis. Semuanya dijelaskan dengan transparan—tanpa syarat tersembunyi—dan kebijakan asuransi kami bisa diakses langsung dari aplikasi," ungkap Apoorvaa.
Apoorvaa juga menyoroti keunggulan aplikasinya dibanding kompetitornya. “Kami menghadirkan perlindungan berstandar internasional dengan dua nama besar dalam industri asuransi. Polis asuransi kami juga transparan; semua informasi dan pengecualian bisa diakses langsung di aplikasi. Pelanggan juga dapat menghubungi layanan pelanggan kami untuk mendapatkan dokumen dan formulir yang diperlukan,” jelasnya.
Keunggulan lainnya terletak pada kemudahan dalam proses klaim. Menurut Apoorvaa, proses klaim di aplikasinya sangat sederhana dan efisien, jauh lebih mudah dibandingkan dengan pesaing.
"Dengan formulir yang mudah dipahami dan dokumentasi yang jelas, pengajuan klaim menjadi lebih lancar dan bebas dari stres. Selain itu, kami juga memberikan respon cepat untuk setiap pertanyaan atau klaim pelanggan, sebuah komitmen yang sangat kami junjung dalam layanan pelanggan," lanjut dia.
Fitur asuransi baru ini ditujukan untuk memberikan perlindungan berkualitas dan dengan biaya yang terjangkau, baik bagi pebisnis yang mengirimkan barang maupun individu yang ingin memindahkan barang pribadi. Deliveree berkomitmen memberikan jaminan perlindungan maksimal dalam setiap pengiriman.