OSO harap pemerintah utamakan kesejahteraan zona perbatasan
anglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto juga sangat mengapresiasi pihaknya merealisasikan program bernama Petasan yang bertujuan memberikan pelayanan pendidikan.
Ketua DPD RI Oesman Sapta Odang (OSO) bersama Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian meninjau zona perbatasan Indonesia - Malaysia di Entikong, Kalimantan Barat, pada Jumat (27/4). Selain solid menjaga perbatasan, OSO juga mengapresiasi TNI - Polri kompak membina masyarakat Entikong dalam program Pengabdian Tanpa Batas Tentara di Perbatasan (Petasan).
"Saya diajak untuk menyaksikan apa yang diungkapkan itu yang menarik adalah TNI Polri di sana bukan hanya sekedar menjaga keamanan tetapi juga memberikan pendidikan kepada masyarakat, lantas juga membantu masyarakat terutama guru-guru yang kemudian jaraknya jauh terlambat datang itu diambil alih oleh prajurit TNI untuk mengajar murid-murid," kata OSO di Lanud Pangkalan TNI AU Supadio, Kalimantan Barat, Jumat (27/4).
-
Kapan HUT Korps Marinir TNI AL diperingati? Setiap tanggal 15 November diperingati sebagai Hari Ulang Tahun Korps Marinir TNI AL.
-
Kapan Sekarmadji Maridjan Kartosoewirjo lahir? Sekarmadji Maridjan Kartosoewirjo lahir pada 7 Januari 1905, di Cepu, Jawa Tengah.
-
Siapa menantu Panglima TNI? Kini Jadi Menantu Panglima TNI, Intip Deretan Potret Cantik Natasya Regina Ini potret cantik Natasya Regina, menantu panglima TNI.
-
Kapan Marsekal TNI Fadjar Prasetyo akan pensiun? Marsekal TNI Fadjar Prasetyo sebentar lagi akan pensiun dari jabatannya. Laki-laki yang dilantik Presiden Joko Widodo pada Rabu 20 Mei 2020 sebagai Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) ke-23 akan pensiun pada pertengahan tahun ini.
-
Kapan P.K. Ojong meninggal? Sebulan kemudian, Ojong meninggal dunia pada 31 Mei 1980.
-
Apa yang dilakukan Hadi Tjahjanto saat bertemu dengan keluarga prajurit TNI? Hadi juga sempat menceritakan perjuangan menjadi anak Kopral. "Tahu enggak Ibu-Ibu, dulu Bapak saya pangkatnya apa? Bapak saya pangkatnya Kopral. Tapi Bapak saya bisa menyiapkan saya ternyata bisa menjadi Menkopolhukam. Ya karena sekolah dan doa dari Ibu tiap hari," ungkapnya.
OSO bangga TNI - Polri juga dapat berperan menunjang kesejahteraan masyarakat khususnya pendidikan. Dia berharap tiap zona perbatasan di Indonesia bisa disejaterahkan lebih dulu oleh pemerintah.
"Jadi ini kita bersyukur orang Kalimantan Barat memang harus berterima kasih dengan adanya TNI/Polri karena mudah mudahan kesejahteraan rakyat bisa tercapai. Bila mana ada kemakmuran Indonesia, bila daerah perbatasan lebih dulu makmur, maka ada kemakmuran daerah-daerah," tuturnya.
Di kesempatan sama, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto juga sangat mengapresiasi pihaknya merealisasikan program bernama Petasan yang bertujuan memberikan pelayanan pendidikan. Hadi juga telah berkoordinasi bersama Polri supaya program ini terus di realisasikan di perbatasan Entikong dan Aruk.
"Pelayanan pendidikan dari TNI-Polri juga akan melaksanakan bersama, sehingga nantinya kita akan berkoordinasi dengan Kementerian terkait yang ada di perbatasan untuk sama-sama melaksanakan kegiatan serupa seperti yang telah dilaksanakan oleh aparat Korem yaitu dengan tajuk Petasan, itu adalah sandi yang digunakan untuk kegiatan di wilayah perbatasan," paparnya.
Senada dengan Hadi, Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian mengatakan TNI dan Polri bukan hanya menjaga keamanan perbatasan. Namun membuat program
yang turut melancarkan dan merealisasikan apa yang diinginkan oleh pemerintah pusat, yakni membangun dari pinggiran dengan kegiatan pasukan yang ikut mengajar dan membantu masyarakat dalam berbagai bidang khususnya pendidikan.
"Ini membuat Panglima maupun saya menjadi tergugah untuk mengembangkan dengan lebih sistematis jadi kami akan bicarakan agar bagaimana program seperti ini akan juga dikembangkan di perbatasan wilayah lain dan lebih sistematis mungkin bukan hanya bidang pendidikan, kesehatan," ucap Tito di lokasi yang sama.
"Juga mungkin pertanian terutama didaerah perbatasan karena mungkin tenaga dari aparatur sipil kurang disana sementara TNI dan Polri memang ditugaskan di daerah itu ini akan membuat mereka lebih termotivasi, semangat," pungkasnya.
Baca juga:
Masih ditemukan jalan 'tikus', perbatasan Entikong dijaga ketat TNI-Polri
Panglima TNI & Kapolri tinjau perbatasan Indonesia-Malaysia
Panglima TNI kirim tiga tentara wanita ikuti pendidikan Sesko
Panglima TNI resmikan 4 pesawat koleksi Museum Dirgantara Yogyakarta
Panglima TNI geser 2.000 pasukan tempur ke wilayah Natuna
Kapolri dan Panglima minta prajurit TNI-Polri kompak jaga keamanan jelang pilkada