Panglima TNI datangi lokasi jatuhnya helikopter di Poso
"Tidak akan terhenti (penumpasan teroris) hanya karena musibah jatuhnya helikopter TNI AD," kata Gatot.
Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo mengunjungi lokasi jatuhnya helikopter milik TNI AD jenis Helly Bell 412 yang menewaskan 13 prajurit. Kunjungan itu untuk memberikan semangat dan motivasi kepada anggota TNI/Polri dalam penumpasan kelompok sipil bersenjata di Kabupaten Poso.
"Kunjungan Panglima untuk melihat langsung lokasi kejadian. Tujuan lainnya, memberikan motivasi kepada prajurit TNI/Polri dalam Operasi Tinombala," kata Kapolda Sulteng Rudy Sufahriadi di Poso, Senin (21/3).
Pada kesempatan yang sama, Panglima TNI Gatot Nurmantyo mengatakan operasi Tinombala akan berlanjut hingga tujan dan sasarannya tercapai.
"Tidak akan terhenti (penumpasan teroris) hanya karena musibah yang menimpa helikopter TNI AD menyebabkan 13 prajurit gugur," tegas Gatot.
Gatot membantah pendapat sejumlah pihak bahwa jatuhnya pesawat terkait dengan serangan pelaku teror di Poso.
"Itu tidak benar, pesawat itu jatuh karena cuaca buruk. Tapi siapa saja boleh berpendapat. Kita juga masih mencari kotak hitam pesawat. Kotak itulah yang nantinya akan menjawab hal itu dengan tepat," papar Gatot.
Gugurnya Danrem 132/Tadulako Kolonel Saiful Anwar, maka akan digantikan oleh Kolonel Ilyas Arsyad yang mantan Danrem 132/Tadulako.
"Kapolda dan Komandan Korem merupakan penanggung jawab Operasi Tinombala penumpasan teroris pimpinan Santoso di Poso yang melibatkan sekitar 2.500 personel Polri dan TNI," terangnya seperti dikutip Antara.
Baca juga:
TNI AD di Aceh gelar yasinan untuk korban helikopter jatuh di Poso
Kapolri: Operasi tetap dilanjutkan sampai Santoso tertangkap
Sebelum pimpin ratas, Jokowi ucapkan belasungkawa helikopter jatuh
Kapten Agung korban helikopter jatuh dikenal penggemar game online
Anak Kapten Agung sempat tak rela ayahnya berangkat tugas ke Poso
Janji Lettu Wiradhy belum terpenuhi, menikah usai berpangkat Kapten
-
Kapan helikopter Presiden Iran jatuh? Helikopter tersebut jatuh pada Minggu (19/5) saat Presiden Raisi dan rombongan kembali dari Provinsi Azerbaijan Timur setelah meresmikan proyek pembangunan dam.
-
Siapa yang menjadi pilot pesawat dan helikopter tempur TNI AD? Bagi Cahyo, Joy adalah copilot terbaik dalam rumah tangga mereka. Cahyo sendiri adalah seorang pilot pesawat dan helikopter tempur TNI AD.
-
Siapa saja yang tewas dalam kecelakaan helikopter? Presiden Ebrahim Raisi dan juga Menlu Iran dipastikan tewas dalam kecelakaan tersebut.
-
Dimana iklan RCTI di sawah dengan helikopter itu diambil? Mengutip dari akun Twitter/Xnya, Selasa (27/2), Irfan mengatakan bahwa iklan RCTI yang berada di sawah diambil di daerah Palabuhanratu, Sukabumi.
-
Apa yang terjadi dengan helikopter Presiden Iran? Media pemerintah Iran, Press TV merilis foto yang menggambarkan detik-detik jatuhnya helikopter yang membawa Presiden Iran, Ebrahim Raisi dan sejumlah pejabat lainnya, termasuk Menteri Luar Negeri, Hossein Amir-Abdollahian.
-
Di mana Menhan Prabowo Subianto terbang dengan pesawat F-16? Prabowo mengitari daerah selatan Indonesia dengan rute Halim-Pelabuhan Ratu-Halim.