Para Menteri Senior Ini Menjabat dari Zaman Presiden Gus Dur, SBY Hingga Jokowi
Para menteri yang masuk Kabinet Indonesia Maju ternyata pernah menjabat sebagai menteri di era presiden sebelumnya
Presiden Jokowi telah memilih 34 menteri yang memiliki pengalaman berbeda. Beberapa dari mereka pernah menjabat di era-era presiden sebelumnya. Kini mereka kembali diberi kepercayaan untuk bertugas membantu presiden.
Berikut para menteri yang pernah menjabat di era presiden Abdurrahman Wahid hingga Jokowi:
-
Apa yang terjadi di Bukber Kabinet Jokowi? Bukber Kabinet Jokowi Tak Dihadiri Semua Menteri 01 & 03, Sri Mulyani: Sangat Terbatas
-
Apa yang mungkin diberikan Jokowi untuk Kabinet Prabowo? Tak hanya memberikan pendapat, mantan Wali Kota Solo tersebut juga bisa memberikan usulan nama untuk kabinet mendatang.
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
Luhut Binsar Panjaitan
Luhut Binsar Panjaitan kembali dipercaya sebagai menteri di Kabinet Indonesia Maju periode 2019-2024. Sebelumnya, Luhut pernah menjabat sebagai menteri di era Presiden ke-4 Abdurrahman Wahid. Kala itu, Luhut menjabat sebagai Menteri Perindustrian dan Perdagangan Indonesia periode 2000-2001.
Kemudian Luhut menjabat kembali sebagai menteri di era Presiden ke-7 Joko Widodo. Luhut menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan Indonesia 2015-2016. Kemudian Luhut menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Indonesia 2016-2019.
Kini, Luhut kembali dipercaya sebagai menteri di Kabinet Indonesia Maju, untuk posisi Menteri Kemaritiman dan Investasi periode 2019-2024.
Mahfud MD
Mahfud MD sempat dua kali menjabat sebagai menteri di era Presiden ke-4 Abdurrahman Wahid (Gus Dur). Kala itu, Mahfud menjabat sebagai Menteri Pertahanan Indonesia 2000-2001 dan PLT Menteri Kehakiman dan Hak Asasi Manusia Indonesia tahun 2001.
Kini, Mahfud kembali menjadi menteri di Kabinet Indonesia Maju era Jokowi-Ma'ruf Amin sebagai Menko Polhukam.
Sri Mulyani
Sri Mulyani sempat menjabat sebagai menteri di dua periode Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Sri Mulyani sempat menjabat sebagai Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional/Menteri Negara Perencanaan Pembangunan Nasional Indonesia periode 2004-2005. Kemudian sebagai Menteri Keuangan 2005-2009. Kemudian merangkap sebagai Menteri Koordinator Bidang Perekonomian 2008-2009.
Di periode kedua Presiden SBY, Sri Mulyani juga diangkat menjadi Menteri Keuangan 2009-2010. Namun karena gejolak politik yang terjadi, Sri Mulyani akhirnya mundur pada 2010.
Di era Presiden ke-7 Joko Widodo, Sri Mulyani kembali dipercaya menjabat sebagai Menteri Keuangan periode 2014-2019. Kini Sri Mulyani kembali mengemban tugas sebagai Menteri Keuangan periode 2019-2024.
Sofyan Djalil
Di era Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono, Sofyan Djalil sempat menjabat sebagai menteri sebanyak dua kali dan di era Presiden ke-7 Joko Widodo, Sofyan Djalil menjabat sebagai menteri sebanyak dua kali.
Di era Presiden SBY, Sofyan Djalil menjabat sebagai Menteri Komunikasi dan Informatika Indonesia periode 2004-2007, dan Menteri Negara Badan Usaha Milik Negara Republik Indonesia periode 2007-2009.
Di era Presiden Jokowi, Sofyan Djalil menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Republik Indonesia periode 2014-2015, Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional Indonesia periode 2015-2016, dan Menteri Agraria dan Tata Ruang Indonesia periode 2016-2019. Kini Sofyan Djalil kembali dipercaya menjabat sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang periode 2019-2024.
Suharso Monoarfa
Suharso sempat menjabat sebagai menteri di era Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono. Kala itu, Suharso menjabat sebagai Menteri Perumahan Rakyat Indonesia periode 2009-2011.
Kini Suharso kembali dipercaya kembali menjabat sebagai Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional Republik Indonesia/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional di Kabinet Indonesia Maju periode 2019-2024.
(mdk/dan)