Peduli Insan Perfilman Terdampak Covid-19, Golkar Kirim Bantuan Paket Sembako
"Partai Golkar peduli terhadap para insan perfilman yang saat ini banyak dirumahkan karena tidak berproduksi akibat pandemi Covid-19," kata Wakil ketua Umum DPP Partai Golkar, Nurul Arifin.
Partai Golkar memberikan bantuan sosial berupa ratusan paket sembako para pekerja seni khususnya insan perfilman yang bernaung dalam Pengurus Besar Persatuan Artis Film Indonesia (PARFI).
Saat memberikan paket sembako dari Partai Golkar Nurul Arifin didampingi Ketua DPP Partai Golkar bidang Media dan Penggalangan Opini Meutya Hafid. Sementara dari Parfi, hadir Ketua Umum PB Parfi, Alicia Djohar, Sekjen PB Parfi, Mutiara Sani dan sejumlah artis senior seperti Pong Hardjatmo, Paramitha Rusady dan Gusti Randa.
-
Kapan Partai Golkar didirikan? Partai Golkar bermula dengan berdirinya Sekber Golkar di masa-masa akhir pemerintahan Presiden Soekarno. Tepatnya tahun 1964 oleh Angkatan Darat digunakan untuk menandingi pengaruh Partai Komunis Indonesia dalam kehidupan politik.
-
Bagaimana Golkar merespon wacana Ridwan Kamil maju di Pilkada Jakarta? Golkar merespons wacana Ridwan Kamil bersedia maju di Pilkada DKI Jakarta karena berasumsi eks Gubernur Jakarta Anies Baswedan tidak akan maju lagi sebagai calon gubernur. Saat itu, Anies merupakan capres yang berkontestasi di Pilpres 2024. Oleh karena itu, Golkar memberikan penugasan kepada Ridwan Kamil untuk maju di Jakarta dan Jawa Barat.
-
Kenapa Partai Golkar didirikan? Partai Golkar bermula dengan berdirinya Sekber Golkar di masa-masa akhir pemerintahan Presiden Soekarno. Tepatnya tahun 1964 oleh Angkatan Darat digunakan untuk menandingi pengaruh Partai Komunis Indonesia dalam kehidupan politik.
-
Kapan film Pareh diproduksi? Pareh merupakan salah satu film produksi Hindia Belanda pada tahun 1936 yang disutradarai oleh Albert Balink dan Mannus Franken dari Belanda.
-
Siapa yang mengucapkan terima kasih kepada Partai Golkar? Presiden terpilih periode 2024-2029 sekaligus Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, mengucapkan terima kasih kepada Partai Golkar atas kerja keras memenangkan Prabowo-Gibran di Pilpres 2024.
-
Kapan pameran Van Gogh Alive in Jakarta dimulai? Karya Van Gogh akan hadir di Indonesia pada 7 Juli-9 Oktober 2022 di Mall Taman Anggrek, Jakarta.
"Kami melihat pekerja seni itu bukan hanya artis tapi juga ada yang bekerja di belakang layar seperti para crew film. Partai Golkar peduli terhadap para insan perfilman yang saat ini banyak dirumahkan karena tidak berproduksi akibat pandemi Covid-19," kata Wakil ketua Umum DPP Partai Golkar, Nurul Arifin kepada awak media di Gedung Parfi, Jakarta, Selasa(19/5).
Nurul Arifin mengaku senang bisa kembali datang ke kantor PB Parfi dan berbagi pada anggotanya yang sedang membutuhkan akibat terdampak Covid-19.
"Saya berharap Parfi yang berkantor di Kuningan ini di tangan pengurus yang sekarang akan kembali maju, dikenal publik sebagai rumah orang film seperti di masa keemasannya dulu," ujarnya.
Anggota DPR Komisi I ini juga berharap pandemi Covid-19 bisa segera berlalu, sehingga para insan perfilman bisa bekerja kembali. "Semoga semua ini cepat berlalu dan para insan perfilman bisa kembali berkarya," harapnya.
Di tempat yang sama, Ketua Umum PB Parfi Alicia Djohar menyambut baik sumbangan paket sembako ini dan mengucapkan welcome home pada Nurul Arifin dan juga para artis senior lainnya yang berempati terhadap Parfi.
"Selamat datang dan terima kasih kepada Nurul Arifin dan Meutya Hafid atas bantuan sosialnya kepada para insan perfilman," ujarnya.
Alicia juga menyampaikan pengurus akan terus berusaha mencari rekanan baik lembaga, perusahaan ataupun perorangan untuk mendapatkan bantuan sehingga acara bansos bagi anggota ini berkelanjutan pada episode episode selanjutnya.
"Semoga kegiatan ini akan memotivasi pihak lainnya untuk membantu insan perfilman yang membutuhkan," harapnya.
(mdk/ray)