Jumlah penumpang Lion Air yang terdampak delay parah 125 ribu orang
Lion Air berjanji menjadikan kejadian kemarin sebagai pelajaran.
Ribuan penumpang Lion Air telantar di sejumlah bandara termasuk Bandara Internasional Soekarno-Hatta. Penyebabnya, pesawat yang mereka akan tumpangi terlambat.
Tiga hari berturut-turut kejadian itu terjadi. Mulai Rabu hingga Sabtu pekan lalu.
Sebagian penumpang sampai bermalam di sana menunggu kepastian. Mereka juga sempat melakukan aksi blokir jalan di beberapa terminal sebagai bentuk protes.
Manajemen Lion Air sembunyi saat itu. Baru hari ini pihak Lion Air berani muncul ke publik meminta maaf dan mengakui kesalahan mereka.
Menurut Direktur Airport Service Lion Group, Kapten Daniel Putut Kuncoro Adi, total penumpang yang tak berangkat saat itu mencapai lebih kurang 120 ribu penumpang.
"Kurang lebih, satu hari tanggal 18 itu sekitar 60 ribu orang semua daerah, di hari kedua, nambah lagi sekitar 65 ribu orang," jelas Daniel dalam jumpa pers di Kemenhub, Jl Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Senin (23/2).
Memasuki hari ketiga, Jumat (20/2), beberapa penumpang mulai diberangkatkan namun masih ada yang tersisa. Pada Sabtu (21/2), Lion Air memastikan telah memberangkatkan semua penumpangnya.
"Hari ke 3 mulai turun ke angka 30 ribu, hari ke 4 sudah selesai, dan memang hari ketiga kita bikin kebijakan kita cancel semua flight malam kita tiadakan untuk membantu (yang belum berangkat), jadi semua orang yang berangkat pukul 17.00 WIB kita cancel untuk mengosongkan. Seperti itu," bebernya.
Dalam kesempatan yang sama, dia menjelaskan sudah mengganti kerugian pada Angkasa Pura I dan II soal kerusakan di bandara karena penumpang mengamuk. Ganti rugi dilakukan hari ini.
"Sudah proses tadi hari ini tim saya tim Angkasa Pura, bukan hanya di Angkasa Pura II aja, tapi di Angkasa Pura I di Bali, di Banjarmasin, Balikpapan sama. Jadi kita hari ini meeting sama Angkasa Pura I dan II menginventaris apa saja kerusakanya," jelasnya.
Sedangkan untuk ganti rugi refund penumpang pada AP II belum dilakukan. Alasannya, belum mendapatkan nominal pasti.
Soal keterlambatan menyediakan makanan dan penginapan, dia memastikan saat itu pihaknya berusaha menunaikan segala kewajiban walaupun memang ada masalah yang juga tak terhindarkan.
"Ada kita support, itu ada konsolidasi pertama hari bencana musibah di mana ribuan orang ada di bandara dan kesiapan saya sampaikan ke Pak Dirjen, jam 11 malam jam 12 malam cari restoran sekian ribu orang. Enggak ada, KFC aja sampi kehabisan ayam, KFC yang ada di bandara kehabisan sehingga kita harus mencari lagi-lagi stakeholder kita di luar, sampi nasi padang kita coba sedemikian rupa tapi jumlahnya sangat masif," jelasnya.
Baca juga:
Sanksi ringan Kemenhub untuk Lion Air
Penyebab delay parah Lion Air karena 17 pesawat tak terbang
Delay 1 jam lagi, pihak Lion Air anggap normal
Kemenhub: Moratorium izin rute baru, teguran keras buat Lion Air
6 Penerbangan Lion Air dari Soekarno-Hatta masih delay 3 jam
Lion Air: Kami sudah mendapat teguran dari Kemenhub
-
Bagaimana cara Lion Air merawat pesawatnya? Corporate Communications Strategic of Lion Air Group, Danang Mandala Prihantoro mengungkapkan, Batam Aero Technic (BAT) menjalankan proses MRO secara transparansi dan kepatuhan terhadap standar internasional. Setiap pesawat diperlakukan (penanganan) penuh perhatian dan ketelitian, mengikuti regulasi yang ketat industri penerbangan.
-
Kenapa pesawat Lion Air masuk bengkel? Pesawat memasuki bengkel atau hanggar untuk menjalani proses Maintenance, Repair, and Overhaul (MRO) karena alasan krusial yang berkaitan dengan keamanan, kinerja, dan keandalan pesawat.
-
Apa saja jenis perawatan yang dilakukan pada pesawat Lion Air? Berbagai jenis pemeriksaan perawatan dan perbaikan pesawat terbang yang dilakukan di bengkel atau di bandar udara (line maintenance) Pemeriksaan harian yang dilakukan sebelum dan sesudah pesawat terbang beroperasi, seperti sebelum keberangkatan (preflight check/ inspection), transit check dan daily inspection.
-
Kapan penumpang pesawat Batik Air rute Makassar ke Jakarta mengalami kegelapan dan AC mati? Penumpang Ngamuk Dilansir dari video yang diunggah di akun Facebook Bantampoe, salah seorang penumpang mengaku jika kejadian tersebut terjadi usai pesawat mendarat di Bandara Soekarno Hatta.
-
Apa yang terjadi pada penerbangan Batik Air rute Makassar ke Jakarta yang membuat penumpang panik? Dalam video tersebut terlihat pesawat dalam kondisi gelap dan disebutkan sistem air conditioner (AC) juga mati.
-
Kenapa penumpang pesawat Batik Air rute Makassar ke Jakarta merasa tidak nyaman dan panik? Kondisi itu membuat beberapa penumpang terutama anak-anak merasa tidak nyaman dan panik karena sesak napas.