Pemeriksaan Medis, Perempuan Bawa Anjing ke Masjid Harus Dirujuk ke RS Jiwa
Pihak RS Polri Kramatjati, Jakarta Timur telah menyelesaikan pemeriksaan terhadap SM, perempuan yang membawa anjing ke dalam Masjid Al Munawaroh, Sentul City, Bogor, Jawa Barat. Dari hasil pemeriksaan, SM harus dirujuk ke Rumah Sakit Jiwa (RSJ).
Pihak RS Polri Kramatjati, Jakarta Timur telah menyelesaikan pemeriksaan terhadap SM, perempuan yang membawa anjing ke dalam Masjid Al Munawaroh, Sentul City, Bogor, Jawa Barat. Dari hasil pemeriksaan, SM harus dirujuk ke Rumah Sakit Jiwa (RSJ).
"Langkah selanjutnya kita lakukan pengobatan akibat dari gangguan kejiwaannya. Direncanakan nanti dan kami sampaikan ke penyidik untuk bisa kami usulkan ke rumah sakit jiwa," kata Kepala RS Polri Kramat Jati Brigjen Musyafak saat ditemui di RS Polri Kramatjati, Jakarta Timur, Selasa (2/7).
-
Mengapa konten video Jakarta di masa depan menjadi viral? Karena kreativitasnya, postingan @fahmizan kemudian menjadi viral dan di repost oleh banyak akun di berbagai sosial media.
-
Apa yang terjadi di video yang viral? Video berdurasi 20 detik tersebut memperlihatkan seseorang yang diklaim sebagai Gibran yang sedang menggendong bayi sambil mengumandangkan takbir.
-
Kenapa video tersebut viral? Video yang diunggahnya ini pun viral dan menuai perhatian warganet."YaAllah Kau bangunkan aku tengah malam, aku kira aku mimpi saat ku lihat suamiku sedang sujud," tulisnya di awal video yang diunggahnya.
-
Apa yang terjadi dalam video viral tersebut? Video yang menampilkan seorang sopir truk video call dengan keluarga dan menyatakan tak memperbolehkan anaknya jadi polisi viral di media sosial. Video itu diambil di depan kantor Polsek Tebo Tengah, Kabupaten Tebo, Jambi.
-
Di mana letak permukiman terbengkalai di Jakarta yang diulas dalam video? Baru-baru ini sebuah kawasan di wilayah Jakarta Timur yang terbengkalai terungkap, dengan deretan rumah yang ditinggalkan oleh penghuninya.
-
Apa yang sedang dilakukan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto dalam video yang viral? Sebuah video memperlihatkan Panglima TNI dengan santai beli nasi di warteg.
Pihak RS Polri akan melibatkan dokter dari RS Marzuki Mahdi yang pernah menangani SM. Ini juga untuk mengetahui rekam medis SM.
Untuk pengiriman SM ke RSJ, mantan Kabidokes Polda Metro Jaya ini mengaku menunggu kabar dari keluarga. Namun, Musyafak menegaskan akan mengirim SM pada pekan ini.
"Rencana kami masukan dari dokter psikiater kita kalau tidak hari Kamis atau hari Jumat ya. Kita usul untuk dirujuk di RSJ yang mana di sana barangkali sistemnya sudah lengkap. Kita sarankan yang dekat dengan rumah, yang biasanya kontrol di sana ya. SM sendiri sudah bisa komunikasi," ucapnya.
Sebelumnya, SM (52 tahun) membuat heboh jemaah di Masjid Al Munawaroh, kawasan Sentul City, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Minggu (30/6), karena masuk ke masjid tersebut dengan menggunakan alas kaki dan membawa anjing.
SM kemudian terlibat pertengkaran dengan salah satu jemaah masjid. Tindakan SM ini direkam oleh seseorang dan beredar luas di media sosial. Video tersebut viral dan menggegerkan jagat maya.
Baca juga:
Cek Fakta: Nama Merdeka.com Dicatut Sebar Hoaks Berita Wanita Bawa Anjing ke Masjid
Kasus Wanita Bawa Anjing ke Masjid, Wapres Imbau Umat Islam Tak Membalas
Jadi Tersangka Penistaan Agama, Wanita Pembawa Anjing ke Masjid di Bogor Ditahan
Wanita Pembawa Anjing ke Masjid di Bogor Ditetapkan Tersangka Penistaan Agama
Wanita Pembawa Anjing di Bogor Pernah Dirawat di Rumah Sakit Jiwa
Polisi Periksa Suami dari Wanita yang Bawa Anjing ke Masjid