Pemerintah Sebut Program Belajar di TVRI Agar Kegiatan di Rumah Tetap Produktif
Program belajar dari rumah dilangsungkan mulai dari jam 8 pagi hingga pukul 11.30 malam di TVRI diterapkan berjenjang, dari PAUD sampai SMA.
Stasiun TV nasional, TVRI, telah merilis program edukasi di seluruh jenjang pendidikan yang difasilitasi Kementerian Pendidikan. Tayangan ini untuk membantu para pelajar belajar sejak diberlakukannya kegiatan belajar di rumah untuk mencegah penyebaran Covid-19.
"Mulai hari ini Kemendikbud telah mulai menayangkan program belajar dari rumah di TVRI untuk semua siswa guru dan orangtua murid. Ini penting agar proses tetap berjalan dari rumah," kata Juru Bicara Pemerintah Terkait Penanganan Covid-19, Achmad Yurianto, saat jumpa pers di Graha BNPB Jakarta, Senin (13/4).
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Kenapa bentuk kapsid virus berbeda-beda? Bentuk kapsid sangat bergantung pada jenis virusnya. Kapsid virus bisa berbentuk bulat, polihedral, heliks, atau bentuk lain yang lebih kompleks. Kapsid tersusun atas banyak kapsomer atau sub-unit protein.
-
Apa yang membuat kelelawar rentan terhadap penyebaran virus? Salah satu faktor utama yang membuat kelelawar menjadi vektor utama penyakit adalah keanekaragaman spesiesnya. Saat ini, diperkirakan ada sekitar 1.000 spesies kelelawar yang tersebar di seluruh dunia, menjadikannya salah satu ordo mamalia yang paling beragam. Keanekaragaman ini menciptakan peluang yang lebih besar bagi virus untuk bermutasi dan menginfeksi berbagai spesies kelelawar, sehingga meningkatkan kemungkinan penyebaran ke manusia.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
-
Kapan virus menginfeksi sel inang? Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Dalam kehidupan sehari-hari, virus tidak lagi terdengar asing bagi kita. Bermacam-macam virus dapat menimbulkan berbagai penyakit pada tubuh manusia yang tidak diinginkan. Jika tubuh kita dalam kondisi menurun (lemah), maka kita dapat dengan mudah terserang penyakit atau virus. Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Sebagai agen penyakit, virus memasuki sel dan menyebabkan perubahan-perubahan yang membahayakan bagi sel, yang akhirnya dapat merusak atau bahkan menyebabkan kematian pada sel yang diinfeksinya. Sebagai agen pewaris sifat, virus memasuki sel dan tinggal di dalam sel tersebut secara permanen.
-
Di mana virus dapat menyebar? Virus juga dapat menyebar melalui udara, air, makanan, dan kontak langsung dengan individu yang terinfeksi.
Yuri berharap, kesempatan baik ini benar-benar dapat dimanfaatkan semua pihak supaya tetap produktif beraktivitas meski dilakukan dari rumah.
"Manfaatkan ini sebaiknya agar kita mengisi waktu di rumah dengan hal bersifat produktif tetap di rumah itu kunci sukses kita menekan penularan kasus baru akibat interaksi orang tanpa gejala yang ada di luar rumah," jelas Yuri.
Seperti diketahui, lewat siaran pers resmi Kementerian Pendidikan, program belajar dari rumah dilangsungkan mulai dari jam 8 pagi hingga pukul 11.30 malam di TVRI.
"Program ini merupakan bentuk upaya Kemendikbud membantu terselenggaranya pendidikan bagi semua kalangan masyarakat di masa darurat pandemi virus korona (Covid-19). Program ini juga bentuk upaya Kemendikbud untuk terus memajukan kebudayaan Indonesia," tulis Kemendikbud lewat situs resminya.
Kemendikbud juga menegaskan, Program #BelajardariRumah eProgram ini juga akan menyajikan tayangan edukatif Pengasuhan dan Pendidikan Anak untuk Orang Tua dan Guru.
"Masyarakat juga dapat menikmati tayangan kebudayaan dan film-film Indonesia terbaik. Tujuannya agar semua #BahagiadiRumah," pungkas siaran pers Kemendikbud.
Reporter: M Radityo
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
TVRI Siarkan Program Belajar dari Rumah Mulai Pekan Depan, Berikut Jadwalnya
Guru Apresiasi Mendikbud Izinkan Dana BOS Boleh Dipakai Beli Data Internet
Mendikbud Perbolehkan Dana BOS untuk Beli Kuota Internet Guru dan Siswa
Kemendikbud Siapkan 2 Opsi Bantuan untuk 40.081 Seniman Terdampak Covid-19
Kemendikbud Minta Kampus Bantu Pulsa Mahasiswa dan Dosen selama Kuliah Online
Sidang Skripsi Online Demi Gelar Sarjana