Pemkot Denpasar Siapkan 5 Hotel Berbintang untuk Karantina Pekerja Migran
Dewa Rai juga berharap, kepulangan PMI yang diperkirakan mencapai puluhan ribu orang secara bergelombang, baik yang melalui jalur laut maupun udara agar lebih mudah mengatur. Selama menjalani karantina, Pemkot Denpasar menanggung biaya makan serta keperluan lainnya.
Pemerintah Kota (Pemkot) Denpasar menyiapkan hotel berbintang untuk mengkarantina Pekerja Migran Indonesia (PMI) yang ada di wilayah Denpasar, Bali.
Hotel yang disiapkan, ada 5 hotel berbintang bagi Pekerja Migran Indonesia (PMI) asal Denpasar yang telah tiba di Bali secara bergelombang.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Kapan kasus Covid-19 pertama di Indonesia diumumkan? Presiden Jokowi mengumumkan hal ini pada 2 Maret 2020, sebagai kasus Covid-19 pertama di Indonesia.
-
Apa itu virus? Virus adalah mikroorganisme yang sangat kecil dan tidak memiliki sel. Virus merupakan parasit intraseluler obligat yang hanya dapat hidup dan berkembang biak di dalam sel organisme biologis.
-
Kapan virus menginfeksi sel inang? Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Dalam kehidupan sehari-hari, virus tidak lagi terdengar asing bagi kita. Bermacam-macam virus dapat menimbulkan berbagai penyakit pada tubuh manusia yang tidak diinginkan. Jika tubuh kita dalam kondisi menurun (lemah), maka kita dapat dengan mudah terserang penyakit atau virus. Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Sebagai agen penyakit, virus memasuki sel dan menyebabkan perubahan-perubahan yang membahayakan bagi sel, yang akhirnya dapat merusak atau bahkan menyebabkan kematian pada sel yang diinfeksinya. Sebagai agen pewaris sifat, virus memasuki sel dan tinggal di dalam sel tersebut secara permanen.
Juru Bicara Gugus Tugas Penanggulangan Covid-19 Kota Denpasar I Dewa Gede Rai, mengatakan penyediaan lokasi karantina menggunakan hotel berbintang ini dilaksanakan guna mempersempit resiko peluang penyebaran Covid-19 di masyarakat. Kemudian, untuk 5 hotel dengan dengan 400 kamar itu dijadikan tempat karantina selama 14 hari khususnya bagi PMI warga asal Denpasar.
"Jadi, tidak diizinkan lagi PMI melakukan karantina mandiri karena cukup berisiko. Begitu mereka tiba, dilakukan penjemputan untuk dibawa ke hotel kemudian menjalani rapid test serta pemeriksaan swab. Apabila ada positif Covid-19 maka langsung dibawa ke rumah sakit guna mempersempit ruang penyebaran di masyarakat," kata Dewa Rai, di Denpasar Bali, Rabu (15/4).
Selain itu, hal ini sebagai tindaklanjut dari rapat antara Gubernur dan Walikota Bupati se-Bali yang mewajibkan seluruh PMI yang tiba di Bali untuk mengikuti karantina yang ditentukan oleh Pemerintah. Tak hanya PMI, masyarakat yang memiliki riwayat ke luar Bali juga diwajibkan mengikuti karantina.
Dewa Rai juga berharap, kepulangan PMI yang diperkirakan mencapai puluhan ribu orang secara bergelombang, baik yang melalui jalur laut maupun udara agar lebih mudah mengatur. Selama menjalani karantina, Pemkot Denpasar menanggung biaya makan serta keperluan lainnya.
"Kami juga minta permakluman kepada keluarga PMI dengan situasi ini, agar selama dikarantina tidak bertemu dulu," harapnya.
Ia menambahkan, 5 hotel berbintang itu sudah bersedia dijadikan tempat karantina. "Kami masih bergerak mencari hotel lain untuk kepentingan bersama mencegah penyebaran pandemi Covid-19," ujarnya.
Baca juga:
Gerindra Nilai Perppu Corona 'Cuci Tangan' Pemerintah Karena Tak Mampu Urus Ekonomi
Mendikbud: Dana BOS Boleh Buat Bayar Honor Guru dan Beli Paket Internet
Pandemi Corona, Warga PPU Dapat Bantuan Sembako dan Diminta Tetap di Rumah
Pengusaha Berharap Kehadiran Wagub DKI Bisa Bantu Tangani Virus Corona di Jakarta
Fadli Zon Minta Pemerintah Keluarkan Larangan Mudik Cegah Penyebaran Covid-19